Susunan Pemain Chelsea Vs Fulham - The Blues Berkekuatan Penuh, Tim Tamu Bertahan

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 2 Desember 2018 | 18:08 WIB
Striker Chelsea, Olivier Giroud, merayakan gol bersama Cesc Fabregas dan Pedro Rodriguez, dalam laga Grup L Liga Europa kontra PAOK FC di Stadion Stamford Bridge, London, pada 29 November 2019. (twitter.com/ChelseaFC)

Chelsea menurunkan skuat terbaik mereka saat menjamu Fulham pada laga pekan ke-14 Liga Inggris 2018-2019.

Chelsea harus menjamu Fulham pada pekan ke-14 Liga Inggris 2018-2019, Minggu (2/12/2018) mulai pukul 19.00 WIB.

Pada laga yang dihelat di Stadion Stamford Bridge tersebut, Chelsea turun dengan kekuatan penuh.

Pelatih Maurizio Sarri menurunkan para pemain utama yang sempat diistirahatkan dan tak bermain pada laga Liga Europa di tengah pekan lalu.

(Baca juga: Paulo Dybala, Satu-satunya Korban Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus)

Hanya ada tiga nama dari 11 pemain utama yang dipertahankan dari tim yang bermain kontra PAOK di Liga Europa.

Tiga nama tersebut adalah sang kiper, Kepa Arrizabalaga, Pedro Rodriguez, dan Olivier Giroud.

Di lini belakang, kuartet andalan Sarri kembali bermain: Cesar Azpilicueta, Antonio Ruediger, David Luiz, dan Marcos Alonso.

Sedangkan Eden Hazard masih akan jadi tumpuan utama serangan The Blues.

Sedangkan dari tim tamu, pelatih Claudio Ranieri masih mengandalkan ketajaman Aleksandar Mitrovic di lini depan.

Mitrovic akan disokong oleh kuartet gelandang yang masih dicoba-coba oleh Ranieri: Tom Cairney, Jean Michael Seri, Stefan Johansen, Ryan Sessegnon.

Dengan mengandalkan lima bek, Fulham tampaknya akan bermain bertahan dan mengandalkan serangan balik dalam laga bertajuk derbi London ini.

Berikut susunan pemain Chelsea vs Fulham:

Chelsea (4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Ruediger, 30-David Luiz, 3-Marcos Alonso; 5-Jorginho, 7-N'Golo Kante, 17-Mateo Kovacic; 11-Pedro Rodriguez, 18-Olivier Giroud, 10-Eden Hazard

Pelatih: Maurizio Sarri

Fulham (5-4-1): 25-Sergio Rico; 4-Denis Odoi, 5-Calum Chambers, 26-Alfie Mawson, 20-Maxime Le Marchand, 22-Cyrus Christie; 10-Tom Cairney, 24-Jean Michael Seri, 8-Stefan Johansen, 3-Ryan Sessegnon; 9-Aleksandar Mitrovic

Pelatih: Claudio Ranieri

Baca juga artikel menarik lainnya dari penulis:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bagaimana menurut BoalSporter? #persebaya #bhayangkara #liga1 #pssi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on