Raheem Sterling dan Serangan 2 Nyanyian Fans Chelsea

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 9 Desember 2018 | 16:59 WIB
Raheem Sterling memperpanjang kontrak di Manchester City dengan durasi tiga tahun, Jumat (9/11/2018). (Dok. MANCHESTER CITY)

Pemain Manchester City, Raheem Sterling, sempat mendapat serangan berupa nyanyian dari fans Chelsea.

Raheem Sterling jadi salah satu pemain Manchester City saat mereka kalah dari Chelsea pada laga pekan ke-16 Liga Inggris, Sabtu (8/12/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Pada laga yang dihelat di kandang Chelsea, Stamford Bridge, tersebut, Manchester City kalah dengan skor 0-2.

Tak hanya kalah, Raheem Sterling juga jadi sorotan pada laga tersebut.

(Baca Juga: Ada Suara Fiktif di Ballon d'Or 2018, Bukti Pemenang Sudah Diatur?)

Bukan tentang aksinya di lapangan, tetapi tentang hal yang dikatakan kepadanya dari fans Chelsea.

Yang pertama adalah soal ejekan rasialis yang ditujukan kepada Sterling.

Pada babak pertama, tepatnya pada menit ke-37, tayangan televisi secara jelas menunjukkan fan Chelsea dibarisan depan memberikan ujaran rasialis kepada Sterling.

Soal hal ini, Chelsea secara resmi mengatakan bahwa mereka "akan mengambil langkah terkuat yang dimungkinkan saat dibutuhkan."