Pelatih Timnas Kolombia Kecewa dengan Perlakuan Barcelona kepada Yerry Mina

By Verdi Hendrawan - Selasa, 19 Juni 2018 | 00:15 WIB
Pemain FC Barcelona, Yerry Mina, berpose di Barcelona, Spanyol, pada 12 Januari 2018. (PAU BARRENA/AFP)

Jose Pekerman mengaku berharap banyak kepada Barcelona untuk bisa memberi kesempatan bermain yang banyak kepada Yerry Mina agar memiliki kemampuan lebih matang lagi yang akan sangat berguna bagi timnas Kolombia.

Meski kondisinya seperti itu, Jose Pekerman tetap memberikan satu tempat kepada Yerry Mida di dalam skuat timnas Kolombia untuk tampil di Piala Dunia 2018.

"Kami tidak memiliki keraguan tentang kemampuannya. Kami tidak pernah ragu. Kami percaya dia dan begitu juga sebaliknya. Dia merasa sangat baik bersama tim," kata Jose Pekerman seperti dikutip BolaSport.com dari Sports Keeda.

"Dalam beberapa bulan terakhir di Barcelona dia tidak banyak bermain. Hal tersebut tidak bagus dan sangat sulit baginya untuk mengatasi situasi ini, tetapi kami tidak pernah meragukan kelayakannya untuk tampil di Piala Dunia," ujarnya.

(Baca Juga: 9 Negara Ini Tak Pernah Absen di Piala Dunia 20 Tahun Terakhir)

Yerry Mina sudah menjadi tulang punggung timnas Kolombia sejak 2016 atau di Copa America Centenario.

Sejak saat itu, Yerry Mina telah mengoleksi 12 caps bersama timnas Kolombia dengan torehan 3 gol.