Bergabung dengan Timnas Spanyol, Andres Iniesta Ingin Rebut Trofi Piala Dunia Terakhirnya

By Aditya Fahmi Nurwahid - Kamis, 31 Mei 2018 | 00:18 WIB
Andres Iniesta, ketika tampil di Piala Eropa 2016 melawan Turki di Grup D, di Stadion Allianz Riviera, 17 Juni 2016. ( VALERY HACHE/AFP )

"Kami akan pergi dengan banyak harapan, saya pikir kami memiliki dua peringatan di Kejuaraan Eropa dan di Brasil (Piala Dunia 2014) yang berarti bahwa kami memiliki kaki kami di tanah," ujar Iniesta.

(Baca Juga: Andres Iniesta Akhirnya Menjawab Mengapa Ia Meninggalkan Barcelona)

"Kami akan selangkah demi selangkah melakukan hal yang benar kemudian kami akan berjuang untuk gelar," ucap mantan kapten Barcelona ini.

Ya, timnas Spanyol memang gagal lolos fase grup di gelaran Piala Dunia 2014 Brasil serta tersingkir di babak 16 besar Euro 2016.

Hanya saja, tekad kuat Iniesta meraih gelar Piala Dunia tahun ini bisa memberikan warna berbeda bagi timnas Spanyol.

Terlebih, ajang Piala Dunia 2018 digadang-gadang akan menjadi ajang internasional terakhir Iniesta bersama La Furia Roja.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Namun, laga Iniesta bersama timnas Spanyol diprediksi takkan mudah pada edisi Piala Dunia kali ini.

Terlebih, anak asuhan Julen Lopetegui berada satu grup dengan timnas Argentina dan andalan Asia, Iran.