Menyusuri Zaryadye Park, Taman Paling Modern di Rusia

By Firzie A. Idris - Rabu, 13 Juni 2018 | 04:42 WIB
Salah satu fitur utama Zaryadye Park, River Overlook, suatu jembatan melengkung sepanjang 70 meter yang menggantung di atas Sungai Moskwa. Hotel Ukraina terlihat mendominasi langit di belakang jembatan tersebut. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Selasa (12/6/2018) menjadi hari di mana BolaSport.com menyusuri taman terbaru dan tercanggih di seluruh Federasi Rusia, Zaryadye Park.

BolaSport.com tadinya tak berencana ke taman yang terletak di bantaran Sungai Moskow tersebut.

Namun, tujuan awal kami, Red Square, ternyata tutup menjelang perayaan Russian Day pada Selasa (12/6/2018).

Alhasil, mahasiswa Indonesia yang kami temui di pusat kota Moskow, Agie Jaya, membawa kami untuk melihat-lihat Zaryadye Park yang terletak dekat dengan tujuan wisata utama Rusia tersebut.

"Taman ini baru dan canggih sekali, Anda harus langsung melihatnya. Sayang kalau tidak," ujar Agie kepada BolaSport.com.

(Baca Juga: Besar dan Mati Bob Marley dengan Sepak Bola)

BolaSport.com sendiri memahami kenapa ia begitu antusias agar kami menjajal area yang baru dibuka pada September 2017 tersebut.

Taman yang diresmikan oleh Presiden Vladimir Putin dan  Wali Kota Moskow, Sergei Sobyanin, itu sendiri penuh dengan hal-hal unik, bersejarah tetapi juga modern.


Salah satu atraksi bagi pengunjung di Zaryadye Park.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi taman tersebut (ya, taman tersebut punya situs resmi!), Zaryadye Park dibangun untuk menjadi landmark bagi kota Moskow.

"Taman itu akan menjadi fitur dari Moskow modern dan taman utama bagi negara ini," tulis situs tersebut.

(Baca Juga: Musim Mudik yang Bahagia, Lupakan Jalan Tol Mari Nikmati Piala Dunia!)

"Fitur-fitur historis bersebelahan dengan arsitektur inovatif dan atraksi-atraksi pengunjung yang berteknologi tinggi."

Zaryadye memiliki concert hall philharmonic yang merupakan salah satu tercanggih dan paling modern di seluruh dunia.


Dua fans Brasil menyusuri River Overlook, suatu jembatan melengkung sepanjang 70 meter di Zaryadye Park yang menggantung di atas Sungai Moskwa.(FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Di taman tersebut antara lain juga ada Ice Cave, di mana suhu minus derajat celcius dipertahankan.

Namun, atraksi utama taman tersebut bagi banyak orang adalah jembatan lengkung sepanjang 70 meter yang memberi para pengunjung pemandangan panoramik di atas Sungai Moskow yang meliputi dua struktur ikonik Kremlin dan Hotel Ukraina di kejauhan.

Pantauan BolaSport.com adalah jembatan itu menjadi perhatian bagi banyak orang, lokal mau pun asing dan dari berbagai kategori umur.


Dua pengunjung Zaryadye Park berjalan di atas River Overlook, suatu jembatan melengkung sepanjang 70 meter di Zaryadye Park yang menggantung di atas Sungai Moskwa, pada Selasa (12/6/2018)..(FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Ujung lengkungan jembatan menjadi favorit dan dipenuhi oleh khalayak ramai yang ingin melakukan selfie atau pun wefie.

Jembatan ini dan Zaryadye Park sendiri dapat masuk ke agenda wajib para pembaca BolaSport yang ingin berkunjung ke Rusia untuk Piala Dunia atau nanti di kemudian hari.