Tiga Nomor ini akan Jadi Target Utama Perbakin

By Imadudin Adam - Minggu, 12 November 2017 | 08:06 WIB
Perbakin (RRI.CO.id)

  Saat ini Test event cabang menembak "Road to Asian Games 2018" masih berlangsung di dua lokasi, Lapangan Tembak Senayan dan Lapangan Divisi Infranteri I AD, Cilodong, Depok, Jabar, hingga 11 November mendatang.

Dalam ajang tersebut Perbakin (induk organisasi penembak) mulai mengkalkulasi peluang menyumbangkan medali saat Asian Games 2018.

Dari 18 nomor yang akan dipertandingkan di Asian Games, sebanyak 17 nomor digelar pada test event yang diikuti 148 atlet dari 21 provinsi.

Sebanyak delapan nomor di putra, 10m Air Pistol, 10m air rifle, 50m standard rifle 3 position, 10m running target mixed, 25m rapid fire pistol, trap, skeet, dan 300m standard rifle 3 position.

Sementara enam nomor di putri, 10 m air pistol, 10m air rifle, 25m pistol, 50m rifle 3 position, trap, dan skeet. Tiga nomor di mixed team, yakni 10m air pistol, 10m air rifle, dan trap.

Satu nomor yang tak dipertandingkan di test event ini, 10 m running target putra.

(Baca Juga: Prediksi Mengejutkan Bandar Taruhan untuk Valentino Rossi Usai Balapan di MotoGP Valencia 2017)

"Jika melihat kans, kami mengincar di dua nomor baru, 10m air rifle mixed dan 300 m standard rifle 3 position. Lalu peluang lainnya ada di 10 m running target putra, yang atletnya tengah try out ke Jerman dan Hungaria, sehingga tidak dipertandingkan di test event ini," ujar Sarozawato Zai seperti dikutip Bolasport.com dari Tribunnews.com.

Hingga saat ini, Perbakin tengah mempelatnas lima atlet yang bertanding di dua nomor.

Di nomor 10 m running target terdiri dari tiga atlet, Irfandi Julio asal DKI Jakarta, Muhammad Sejahtera (DKI), lalu Fahriz (Jambi), plus dua atlet dari Jawa Barat, Mohammad Noval dan Fathur yang bertanding di nomor 10m air rifle putra.

Menurut rencana, Perbakin akan memanggil 11 atlet lainnya yang tengah diajukan namanya untuk segera mendapat SK (Surat Keputusan) pelatnas Asian Games 2018, sehingga total ada 16 atlet.