2 Target yang Akan Dihadapi Greysia Polii/Apriyani Rahayu Usai Hong Kong Open 2017

By Nugyasa Laksamana - Senin, 27 November 2017 | 15:18 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, mengembalikan kok ke arah Huang Yaqiong/Yu Xiaohan (China). Greysia/Apriyani menang 19-21, 21-11, 21-16 pada laga babak perempat final Hong Kong Terbuka 2017 di Hong Kong Coliseum, Jumat (24/11/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis usia 30 tahun itu juga menjalani masa gemilang ketika berpartner dengan Nitya.

Hal ini karena di antaranya mampu meraih tiga gelar superseries dan medali emas Asian Games 2014.

(Baca Juga: Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Targetkan Juara di Turnamen Selanjutnya)

Sementara itu, Apriyani merupakan remaja 19 tahun yang berasal dari Kendari, Sulawesi Selatan.

Sebelum berduet dengan Greysia, Apriyani sempat berpasangan dengan Jauza Fadhila Sugiarto dan Rosyita Eka Putri Sari.

Apriyani juga pernah tampil di sektor ganda campuran bersama pemain-pemain seperti Panji Akbar Sudrajat, Agripinna Prima Rahmanto Putra, dan Fachriza Abimanyu.