Superliga Junior 2017 - Mengasah Mentalitas Pebulu Tangkis Muda di Sektor Beregu

By Nugyasa Laksamana - Senin, 4 Desember 2017 | 21:38 WIB
Beberapa pemain dari tim-tim yang akan berlaga di Kejuaraan Superliga Junior 2017. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

(Baca juga: China Kirim Skuat Penuh ke BWF Superseries Finals 2017)

Persaingan tentunya bakal sengit karena juga melibatkan sejumlah pebulu tangkis muda nasional seperti Gregoria Mariska Tunjung, Ikhsan Leonardo Rumbay, dan Rinov Rivaldy.

Sektor putra dan putri U-19 akan memperebutkan Piala Liem Swie King dan Piala Susy Susanti.

Sementara itu, kategori U-17 bakal memperebutkan Piala Superliga Junior.

Secara keseluruhan, Blibli.com Superliga Junior 2017 bakal menjanjikan total hadiah Rp 610 juta.