Terkait Skandal Kento Momota dan Yuki Fukushima, Hukuman Apa yang Diberikan Asosiasi Bulu Tangkis Jepang?

By Any Hidayati - Jumat, 12 Oktober 2018 | 16:54 WIB
Kento Momota (kiri), Yuki Fukushima (kanan) ( instagram.com )

Pihak klub tempat Momota bernaung, NTT East, pun meluruskan berita yang beredar dengan mengatakan jika keduanya hanya mengobrol biasa ketika tertangkap kamera.

Skandal Momota dan Fukushima menjadi perbincangan hangat di kalangan para pecinta bulu tangkis dunia karena keduanya adalah atlet terbaik dunia saat ini.

(Baca Juga: Kento Momota Dicurigai Habiskan Malam Bersama Yuki Fukushima, Netizen: Yo Wes Dihalalin Aja)

Kento Momota yang berstatus juara dunia 2018 adalah pemegang predikat tunggal putra nomor satu dunia pada saat ini.

Begitu juga dengan Yuki Fukushima yang menjadi ganda putri nomor wahid dunia saat berpasangan dengan Sayaka Hirota.

Keduanya pun diproyeksikan menjadi peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 di sektor tunggal putra dan ganda putri untuk Jepang.

Saat ini keduanya tengah bersiap untuk melakoni dua tur Eropa yaitu yaitu Denmark Open (16-21 Oktober) dan French Open 2018 (23-28 Oktober).