BWF World Tour Finals 2018 - Kalah dari Li/Liu, Nasib Marcus/Kevin Belum Aman

By Any Hidayati - Kamis, 13 Desember 2018 | 21:51 WIB
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Li Junhui/Liu Yuchen (China) berdiri di podium Japan Open 2018 pada Minggu (16/9/2018) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo. ( BADMINTON INDONESIA )

Pertemuan dua musuh bebuyutan antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) versus Li Junhui/Liu Yuchen (China) berlangsung sengit pada Kamis (13/12/2018).

Minions dan Duo Menara bersaing ketat untuk menentukan siapa yang berhak menjadi juara Grup A ganda putra ajang BWF World Tour Finals 2018 di Guangzhou, China.

Pertandingan ketat yang berlangsung selama dua gim tersebut akhirnya menjadi milik Li/Liu dengan skor 21-18, 24-22 dalam tempo 54 menit.

Hal ini membuat Li/Liu menjadi juara Grup A. Sementara itu,.Marcus/Kevin berada di urutan ketiga dan harus bersaing dengan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen untuk mendapatkan tiket semifinal.

Marcus/Kevin harus menang dua gim langsung atas Han Chengkai/Zhou Haodong (China) atau menang poin atas Astrup/Rasmussen jika ingin lolos fase grup BWF World Tour Finals 2018.

Pada gim pertama, Marcus/Kevin seakan dalam tekanan permainan Li/Liu karena sang nomor satu dunia tersebut terus menerus mendapatkan serangan beruntun dari sang rival.

Interval gim pertama menjadi milik Li/Liu dengan keunggulan 11-9.

Marcus/Kevin sempat menyamakan kedudukan menjadi 17-17. Akan tetapi, kembali tersusul dan kalah 18-21.


Selebrasi kemenangan ganda putra Denmark, Kim Astrup (kanan)/Anders Skaarup Rasmussen, usai memastikan juara China Open 2018 pada Minggu (23/9/2018) di Changzhou, China.(BWF BADMINTON)

Pada gim kedua, Minions belum mampu keluar dari tekanan Li/Liu karena beberapa kali pukulan tanggung dibalas dengan smes.

Marcus dan Kevin pun sering melakukan kesalahan sendiri dengan pengembalian yang nyangkut di net ataupun keluar lapangan.

Minions yang sempat unggul 4-1 perlahan mulai terkejar menjadi 5-5 dan 6-6 dan semakin jauh tertinggal menjadi 11-7.

Selepas interval gim kedua, Minions belum juga keluar dari tekanan karena mendapatkan serangan bertubi-tubi dari Duo Menara.

Baca Juga:

Saat Minions memperkecil jarak menjadi 10-15, Liu sempat protes kepada wasit karena tindakan provokatif Kevin saat berpura-pura menangkis.

Marcus beberapa kali menjadi sasaran serangan Li/Liu hingga sempat terjatuh ketika posisi tertinggal 13-17 dari China.

Challenge unsuccesfull saat Minions unggul 20-19 atas Li/Liu sehingga poin menjadi 20-20 dan pertandingan berlanjut ke setting point.

Pertandingan sengit terjadi di setting point ketika dua pasangan tersebut bergantian mendapatkan poin dan diakhiri dengan kemenangan 24-22 untuk Li/Liu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pembagian grup BWF World Tour Finals 2018. #bwfworldtourfinals2018 #bwf #badminton #bulutangkis

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on