BWF World Tour Finals 2018 Rampung Digelar, Musim 2018 Sisakan 3 Turnamen Lagi

By Doddy Wiratama - Senin, 17 Desember 2018 | 13:30 WIB
Maskot BWF World Tour Finals 2018 bernama Superboy ( BWF BADMINTON )

Dengan berakhirnya ajang BWF World Tour Finals 2018 pada Minggu (16/12/2018), maka selesai juga rangkaian tur kompetisi bulu tangkis yang diikuti oleh para pemain elite dunia.

BWF Tour Finals 2018 yang digelar di Guangzhou, China, memang merupakan kompetisi penutup dari 37 rentetan turnamen BWF Tour yang tercantum dalam kalender kompetisi musim ini.

Meski demikian, ternyata musim 2018 masih menyisakan tiga turnamen bulu tangkis untuk digelar pada pekan ke-51.

Ketiga turnamen tersebut adalah Yonex-Sunrise Bangladesh International Junior, Turkey International 2018, dan 2018 Yonex/K&D Graphics International Challenge.

Dua turnamen yang disebut pertama bakal menggelar kompetisi mulai Senin (17/12/2018), sedangkan nama kompetisi terakhir baru akan bergulir sehari berselang.

Sejumlah pemain Indonesia pun dijadwalkan tampil dalam salah satu dari tiga turnamen yang disebutkan di atas, yakni Turkey International 2018.

Baca Juga:

Walau begitu, wakil Merah Putih yang bakal tampil di Ankara bukanlah nama-nama mentereng melainkan didominasi oleh para pemain junior.

Dari data yang didapat BolaSport.com, Indonesia akan mengirimkan 12 wakil dalam turnamen kategori International Series tersebut.