Piala AFF U-22 2019 - Jadwal dan Lawan Timnas U-22 Indonesia pada Fase Grup

By Muhammad Robbani - Minggu, 13 Januari 2019 | 17:41 WIB
Latihan timnas Indonesia U-22 di lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Rabu (9/1/2019). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF) telah merilis jadwal Piala AFF U-22 2019. Ajang ini akan berlangsung pada 17 Februari hingga 2 Maret 2019 di Kamboja.

Timnas U-22 Indonesia tergabung di Grup B bersama timnas U-22 Malaysia, timnas U-22 Myanmar, timnas U-22 Kamboja, dan timnas U-22 Singapura.

Sementara itu, Grup A diisi oleh timnas U-22 Vietnam, timnas U-22 Thailand, timnas U-22 Timor Leste, timnas U-22 Laos, timnas U-22 Brunei, dan timnas U-22 Filipina.

Hari pertama akan menggelar tiga pertandingan dengan dibuka oleh timnas U-22 Timor Leste kontra timnas U-22 Vietnam.

Kemudian dilanjutkan timnas U-22 Laos kontra timnas U-22 Filipina dan terakhir timnas U-22 Thailand melawan timnas U-22 Brunei.

Sementara itu, timnas U-22 Indonesia akan memainkan laga perdananya kontra timnas U-22 Myanmar pada hari kedua, Senin (18/2/2019).

(Baca juga: Alasan Indra Sjafri Pulangkan 3 Pemain Timnas U-22 Indonesia)

Jadwal timnas U-22 Indonesia Grup B Piala AFF U-22 2019:

1. Timnas U-22 Indonesia Vs timnas U-22 Myanmar
18 Februari 2019.

2. Timnas U-22 Singapura Vs timnas U-22 Indonesia
20 Februari 2019.

3. Timnas U-22 Indonesia Vs timnas U-22 Malaysia
24 Februari 2019.

4. Timnas U-22 Kamboja Vs timnas U-22 Indonesia
26 Februari 2019.

Tim yang menempati posisi pertama dan kedua dari setiap grupnya akan melaju ke babak semifinal. Babak semifinal dijadwalkan digelar pada 26 dan 27 Februari 2019.

Sedangkan laga dua laga terakhir yakni perebutan peringkat ketiga dan juara akan digelar pada 2 Maret 2019.