Rencana Manchester City Sebenarnya Menenggelamkan Burton dengan Skor 10-0

By Sri Mulyati - Kamis, 10 Januari 2019 | 13:37 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak ke gawang Burton Albion dalam laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester pada 9 Januari 2019. (TWITTER.COM/CARABAO_CUP)

Kemenangan telak Manchester City atas Burton Albion pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris, Rabu (9/1/2019), ternyata belum membuat beberapa pemain cukup puas.

Gelandang Manchester City, Oleksandr Zinchenko mengakui bahwa timnya masih lebih baik lagi dari yang terlihat di laga melawan Burton Albion.

Zinchenko ternyata masih menginginkan satu hal yang lebih dari kemenangan 9-0 Manchester City di laga ini.

(Baca juga: Operator Liga Malaysia Mulai Tak Sabar, 24 Klub Dapat Peringatan Keras)

"Ini kali pertama saya bermain dan memenangi laga seperti saat melawan Burton," kata Zinchenko seperti dilansir BolaSport.com dari Four Four Two.

"Kami berhasil mencetak banyak gol dan menginginkan lebih seperti halnya para suporter. Kami berharap bisa mencetak 10 gol, mungkin di lain waktu," ujar Zinchenko.

Baca Juga:

Hasil ini mengulangi rekor kemenangan terbesar milik pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

Satu kaki Manchester City pun sudah menapak di laga final Piala Liga Inggris.