Jangan Keliru, Kritikan Maradona untuk Messi adalah Wujud Kasih Sayang

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 9 Januari 2019 | 11:35 WIB
Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona (kiri), bersama Lionel Messi. (INSTAGRAM.COM/MARADONA)

"Itulah maksudnya. Messi bukan seorang pemimpin. Dia bermain untuk Barcelona yang mana semua pemainnya bermain bagus dan begitulah," ucap dia menambahkan.

Si pencetak gol "Tangan Tuhan" memang pernah meminta untuk tidak memberikan tekanan terlalu besar dengan menjadikan Messi sebagai dewa atau juru selamat Argentina.

Pernyataannya tersebut dilontarkan Maradona agar pesepak bola yang dijuluki La Pulga atau Si Kutu itu dapat bermain lepas dan tampil maksimal.

Baca Juga: Lionel Messi Disalahkan, Diego Maradona Membela

Di sisi lain, harapan tinggi kepada Messi memang beralasan karena timnas Argentina akan menghadapi turnamen Copa America 2019 pada Juni mendatang.

Seperti diketahui, semenjak Argentina tersingkir pada babak 16 besar Piala Dunia 2018, Lionel Messi memutuskan untuk hiatus dari pertandingan internasional.

Meski La Albiceleste tampil cukup bagus saat tanpa Messi dalam laga-laga persahabatan kemarin, anggapan bahwa sang pemain adalah kunci keberhasilan nyatanya tetap ada.

Baca Juga: Bertemu dengan Ketua PSSI-nya Argentina, Tanda-tanda Lionel Messi Kembali ke Timnas?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on