Goh Soon Huat Berharap Dapat Tampil pada Olimpiade Tokyo 2020

By Nestri Yuniardi - Selasa, 5 Februari 2019 | 13:56 WIB
Ekspresi ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, usai merebut gelar juara Singapore (susilestari)

Baca Juga : BWF Kembangkan Bulu Sintetis untuk Gantikan Shuttlecock Bulu Angsa

Duet Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai saat ini menduduki peringkat ke-12 dunia.

Posisi itu terbilang kurang oke mengingat mereka sudah mulai dipasangkan pada akhir tahun 2016.

Sebelumnya, Goh bermain pada nomor tunggal putera, tetapi tidak ada hasil yang menjanjikan.

Goh pun mencoba peruntungan pada nomor ganda campuran.

Meski belum mampu menembus 10 besar dunia, atlet bulu tangkis berusia 28 tahun itu selalu menunjukkan fighting spirit yang besar saat bertanding.

Goh Soon Huat juga selalu menunjukkan persaingan yang sehat terhadap pasangan ganda campuran Malaysia lain, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.