Digaji Kecil, Eks Bintang Dortmund Tetap Bederma untuk Panti Asuhan

By Dimas Wahyu Indrajaya - Jumat, 8 Februari 2019 | 17:48 WIB
Jakub Blaszczykowski saat membela Borussia Dortmund.

BOLASPORT.COM - Hal terpuji dilakukan mantan pemain Dortmund, Jakub Blaszczykowski, yang kini membela klub masa mudanya di Polandia.

Jakub Blaszczykowski mendapat pujian setelah memutuskan membela klub masa mudanya, Wisla Krakow, dengan cuma-cuma atau tanpa bayaran.

Eks bintang Borussia Dortmund yang sering disapa Kuba itu mulai membela klub polandia tersebut pada 7 Februari 2019.

Wisla mendapatkan jasa Kuba dengan status free transfer setelah klub terakhirnya, Wolfsburg, memutus kontraknya pada awal tahun ini.

Baca Juga: Krzysztof Piatek ke AC Milan, Dihantui Jejak Kegagalan Pemain Polandia

Sosok Kuba amat berarti bagi kondisi Wisla yang dilanda krisis finansial.

Kuba memberikan kontribusi sebesar 1,3 juta zloty atau Rp 4,7 triliun agar Wisla bisa membayar gaji pemain.

Dikutip BolaSport.com dari Sportbible, meski Kuba dianggap menerima gaji faktanya ia mendapatkan bayaran dari Wisla.

Winger berusia 33 tahun yang meneken kontrak selama 6 bulan itu digaji sangat kecil untuk dirinya yang berstatus pemain profesional.