Starting Ajax Vs Real Madrid - Gelandang Barcelona Tampil Sejak Awal

By Bagas Reza Murti - Kamis, 14 Februari 2019 | 02:19 WIB
Wonderkid Ajax Amsterdam, Frenkie De Jong, dikabarkan menjadi incaran Manchester City dan Barcelona (twitter.com/MirrorFootball)

BOLASPORT.COM - Ajax Amsterdam bakal menjamu Real Madrid pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Johan Cruyff Arena, Rabu (13/2/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Real Madrid datang ke Belanda dengan modal kepercayaan tinggi usai mencatatkan 4 kemenangan dari 5 laga teakhir, termasuk menahan Barcelona 1-1 di Copa del Rey dan menang 3-1 tas Atletico Madrid di liga.

Los Blancos tak memiliki kendala berati terkait kebugaran pemain.

Santiago Solari memainkan tim yang nyaris sama saat El Real mengalahkan Atletico Madrid, Sabtu lalu. Hanya Raphael Varane dan Lucas Vazquez yang absen membela El Real sejak awal.

Baca Juga : Ajax Vs Real Madrid - Laga Sarat Sejarah bagi Seorang Sergio Ramos

Varane digantikan oleh Nacho Fernandez, sementara Lucas Vazquez digantikan Gareth Bale.

Sementara, Ajax dalam performa yang kurang memuaskan sejak jeda musim dingin dimulai.

Pasukan Erik ten Haag hanya meraih 1 kemenangan di liga sejak 2019. Bahkan de Amsterdammers sempat kalah 2-6 dari Feyenoord di Eredivisie pada akhir Januari.

Frenkie de Jong tampil sejak awal dalam laga ini, usai hanya bermain 70 menit dalam laga terakhir karena baru pulih dari cedera.

Ini merupakan tes pertama gelandang 21 tahun bertemu Real Madrid sebelum resmi bergseragam Barcelona pada musim panas 2019.

Baca Juga : Ajax Vs Real Madrid - Santiago Solari Pamer Resep agar Timnya Menang

Sementara itu, Ajax dikapteni oleh Matthijs de Ligt yang berusia 19 tahun.

Ia memecahkan rekor Cesc Fabregas yang mengkapteni Arsenal saat berusia 21 tahun pada 2009.

Susunan Pemain

Ajax (4-3-3): 24-Andre Onana; 12-Noussair Mazraoui, 4-Matthijs de Ligt, 17-Daley Blind, 31-Nicolas Tagliafico; 21-Frenkie de Jong, 6-Donny van de Beek, 20-Lasse Schoene; 22-Hakim Ziyech, 7-David Neres, 10-Dusan Tadic

Pelatih: Erik ten Haag

Real Madrid (4-3-3) : 25-Thibaut Courtois, 2-Dani Carvajal, 4-Sergio Ramos, 6-Nacho Fernandez, 23-Reguilon, 8-Toni Kroos, 14-Casemiro, 10-Luka Modric, 9-Karim Benzema, 11-Gareth Bale, 28-Vinicius Junior

Pelatih: Santiago Solari