Raheem Sterling, Sang Panutan Para Pemain Muda Timnas Inggris

By Ahmad Tsalis - Minggu, 24 Maret 2019 | 20:45 WIB
Winger timnas Inggris, Raheem Sterling, menjadi man of the match dalam laga Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020 kontra Rep. Ceska di Stadion Wembley, 23 Maret 2019. (TWITTER.COM/ENGLAND)

BOLASPORT.COM - Sayap Borussia Dortmund, Jadon Sancho menilai bahwa Raheem Sterling adalah figur panutan yang baik bagi pemain muda anggota timnas Inggris.

Jadon Sancho menjalani debut laga kompetitif bersama timnas Inggris pada, Jumat (22/3/2019), saat The Three Lions menghadapi Republik Ceska di Stadion Wembley.

Baca Juga: Satu Pahlawan Belanda di Euro 1988 Beri Gelar Pertama Timnas Oman

Pertandingan yang dilakoni Jadon Sancho bareng timnas Inggris tersebut adalah laga Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020.

Sebelum tampil sebagai starter, Jadon Sancho mengakui mendapat banyak masukan dari winger Manchester City, Raheem Sterling.

Baca Juga: Satu Masalah Timnas Inggris di Balik Kemenangan Telak atas Rep Ceska

Menurut remaja yang pada Senin (25/3/2019) genap berusia 19 tahun itu, Raheem Sterling merupakan sosok hebat dalam membimbing para pemain muda timnas Inggris seperti dirinya.

Baca Juga: Pesta 14 Gol di Kualifikasi Piala Asia U-23, Jepang-China Belum Aman

"Raheem adalah pemain hebat, ia membimbing para pemain muda untuk mengerti," kata Sancho, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Sky Sports.