Mainkan Messi Saat Lawan Alaves, Pelatih Barcelona Dihujani Kritik

By Henrikus Ezra Rahardi - Kamis, 25 April 2019 | 06:05 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi (tengah), melakukan selebrasi. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Memainkan megabintang Barcelona, Lionel Messi, pada babak kedua laga Liga Spanyol kontra Deportivo Alaves membuat pelatih Ernesto Valverde dihujani kritik.

Barcelona berhasil memenangi laga pekan ke-34 Liga Spanyol melawan Deportivo Alaves di Estadio de Mendizorroza, Selasa (23/4/2019), dengan skor 2-0.

Dua gol Barcelona dicetak oleh Luis Suarez dan Carlos Alena.

Baca Juga : Hasil Liga Inggris - Permalukan Man United, Man City Lengserkan Liverpool dari Puncak

Baca Juga : Rekor 19 Tahun Pecah, Pemain 32 Tahun Cetak Gol Tercepat Liga Inggris

Dalam laga tersebut, Ernesto Valverde tetap menurunkan Lionel Messi dari bangku cadangan meskipun sudah dalam keadaan memimpin 2-0.

Messi merumput pada menit ke-61 untuk menggantikan Ousmane Dembele.

Keputusan Valverde tersebut mendapat kritikan keras dari media Spanyol, MARCA, lantaran Barcelona bakal menghadapi laga penting kontra Liverpool di perempat final Liga Champions, Rabu (1/5/2019).

"Anda sedang unggul 2-0, tetapi memainkan Messi. Sejujurnya, memainkan Messi di Mendizorroza tak dapat dipahami oleh banyak orang," tulis MARCA yang dilansir BolaSport.com.