Kata Asri Akbar Seusai Bobol Gawang Persib Bandung di Piala Indonesia

By Nungki Nugroho - Jumat, 26 April 2019 | 17:30 WIB
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez (kanan), bersama pemainnya, Asri Akbar (kiri), memberikan keterangan saat sesi konferensi pers jelang pertandingan melawan Persib Bandung pada leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia 2018. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Gelandang Borneo FC, Asri Akbar, mengaku senang bisa mencetak gol ke gawang Persib Bandung di ajang Piala Indonesia 2018, Rabu (24/4/2019).

Asri Akbar tampil sebagai pahlawan Borneo FC saat melawan Persib Bandung pada leg pertama delapan besar Piala Indonesia 2018.

Berkat gol Asri Akbar pada menit ke-90+2', Borneo FC sukses memenangi duel kontra Persib Bandung yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (24/4/2019).

Borneo FC yang sempat tertinggal satu gol akhirnya bisa menang 2-1 atas Persib di kandang sendiri.

Baca Juga : Borneo FC Kalahkan Persib, Mario Gomez Sebut Perang Belum Berakhir

Asri Akbar tak kuasa menahan rasa gembira setelah mencetak gol penentu kemenangan ke gawang mantan timnya tersebut.

"Alhamdulillah, sangat bersyukur bisa mencetak gol penentu, itu sangat berpengaruh di leg kedua nanti, ya sangat senanglah pokoknya," kata Asri Akbar dikutip BolaSport.com dari situs resmi Borneo.

Ia menambahkan, kemenangan yang diraih Borneo berkat kerja keras dari semua pemain.

"Kemenangan bukan dari saya saja, semua berkat kerja keras pemain sampai menit akhir tadi," ujar Asri menambahkan.

Baca Juga : Jadwal Persib Vs Borneo FC Diundur, Miljan Radovic Sudah Terbiasa

twitter.com/persib
Aksi Asri Akbar pada laga leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (24/4/2019).

Setelah ini, Borneo FC akan dijamu oleh Persib pada leg kedua perempat final Piala Indonesia 2018.

Pertandingan tersebut harus diundur dari jadwal semula pada 29 April 2019.

Kabar terbaru, pihak kepolisian merekomendasikan duel Borneo kontra Persib digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada 4 Mei 2019.

Borneo hanya memerlukan hasil imbang untuk bisa lolos ke babak semifinal Piala Indonesia 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on