Jelang MotoGP Spanyol 2019, Joan Mir Ingin Raih Hasil Optimal

By Agung Kurniawan - Rabu, 1 Mei 2019 | 20:45 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir mengakhiri sesi balapan di Sirkuit Americas (DOK. SUZUKI ECSTAR)

"Saya harus memiliki akhir pekan yang baik di Jerez atau Le Mans untuk mendapatkan kembali kepercayaan diri saya. Saya akan senang jika mampu menembus 6 teratas," ucap Mir yang dilansir BolaSport.com dari Paddock GP.

Joan Mir juga menolak anggapan bahwa menurunnya performa dia pada dua seri terakhir disebabkan oleh kurang cepatnya motor GSX-RR.

Bagi dia, performa GSX-RR pada tiga balapan awal musim ini sudah cukup kompetitif.

Mir pun percaya dia akan meraih hasil optimal pada seri balap-seri balap MotoGP mendatang.

Baca Juga : Jelang MotoGP Spanyol 2019, Fabio Quartararo Bidik Posisi 10 Besar

"Saya memasuki paddock dan mengatakan bahwa motor itu sempurna dengan segala sesuatu di sekitarnya dan bekerja dengan sangat baik," tutur dia.

"Alex Rins menang saat di Austin dan itu menandakan jika kinerja mesinnya sudah kompetitif," kata Mir lagi.