Juara Liga Inggris Musim Ini Ditentukan Klub-klub dengan Logo Binatang

By Daniel Sianturi - Senin, 6 Mei 2019 | 18:28 WIB
Gelandang Manchester United, Jesse Lingard, beraksi melawan pemain Wolverhampton Wanderers, Joao Moutinho, dalam laga perempat final Piala FA di Molineux Stadium, 16 Maret 2019. (TWITTER.COM/TELEFOOTBALL)

Walau bermain di kandang sendiri, Sadio Mane cs harus tetap waspada terhadap perlawanan sengit Wolverhampton.

Sebelum pekan ke-38 digelar, satu lagi perlawanan tim dengan logo binatang juga menjadi penentu bagaimana musim ini akan berakhir.

Baca Juga : Jaminan Chelsea Musim Depan Bagus, Bila Pertahankan Gonzalo Higuan

Adalah Leicester City, sang juara Premier League edisi 2015-16 yang akan menjadi lawan Manchester City dini hari nanti.

The Foxes atau Sang Rubah menjadi binatang yang dipilih sebagai logo klub tim bermarkas di King Power Stadium ini.

Jamie Vardy dkk diprediksi akan memberikan perlawanan sengit kala mengahadapi The Citizens di Stadion Etihad dini hari nanti.

Hingga memasuki pekan ke-37, empat kekalahan diderita pasukan Josep Guardiola.

Selain Crsytal Palace, Chelsea, serta Newcastle United, satu kekalahan lainnya dialami dari Leicester City pada laga 'Boxing Day', 26 Desember 2018.

Artinya pada musim 2018-19, The Foxes punya kesempatan menorehkan rekor menjadi satu-satunya tim yang bisa mengalahkan Manchester City kandang dan tandang.

Bila menelan kekalahan dari Leicester City, maka Manchester City akan memasuki pekan ke-38 dengan berada di posisi kedua klasemen sementara tertinggal dua poin dari Liverpool.

Posisi yang akan menyulitkan dalam usaha mereka untuk meraih titel 'back to back' musim ini.

#RinganJari