Meski Kalah dari China, Denmark Tetap Penuhi Target di Piala Sudirman

By Nestri Yuniardi - Selasa, 28 Mei 2019 | 20:50 WIB
Berita bulu tangkis internasional - Piala Sudirman 2019. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Meski gagal memboyong Piala Sudirman 2019, tim bulu tangkis Denmark tetap berhasil memenuhi target yang telah ditentukan yakni mencapai babak perempat final.

Denmark pun menjadi satu-satunya negara dari Benua Biru yang berhasil memijak babak perempat final Piala Sudirman 2019.

Berstatus sebagai runner-up Grup B di bawah Indonesia, Denmark berhadapan dengan China yang merupakan juara Grup D pada babak perempat final.

Baca Juga: Catat Jadwalnya, Tiket Indonesia Open 2019 Mulai Dijual 10 Juni

Meski kalah di tangan tim tuan rumah dengan skor 1-3, Manager Olahraga Badminton Denmark, Jens Meibom, pun mengaku cukup puas dengan penampilan skuad Negeri Skandinavia.

Menurut Jens Meibom, untuk bisa mengantongi keping medali (melaju hingga ke semifinal) pada ajang sekelas Piala Sudirman, dibutuhkan hasil undian yang menguntungkan.

"Kami sudah tahu bahwa langkah kami akan sangat sulit dan tentu membutuhkan undian yang menguntungkan jika ingin setidaknya meraih medali," ucap Jens Meibom yang dilansir BolaSport.com dari Badminton.dk.

"Jadi, dengan berhasil mencapai perempat final, ini menjadi misi yang tercapai," kata dia melanjutkan.

Baca Juga: Koper Rusak, Pemain Tunggal Putra Ini Marah-marah ke Maskapai India

Sebelum mencapai babak perempat final, Denmark sempat menelan pil pahit.

Di luar dugaan, Viktor Axelsen dkk takluk dari Inggris untuk kali pertama pada ajang Piala Sudirman.

Denmark tumbang dengan skor tipis 2-3 dari Inggris pada laga penyisihan Grup B.

Denmark kemudian bangkit pada laga pamungkas penyisihan grup dengan menundukkan Indonesia, 3-2.

Kemenangan itu sekaligus menyelamatkan mereka dari posisi juru kunci Grup B.

Baca Juga: China Desak Pebulu Tangkisnya Rebut 5 Emas pada Olimpiade Tokyo 2020

"Sudah pasti kami tak puas dengan apa yang terjadi saat menghadapi Inggris. Jika kami bisa menang, mungkin ceritanya akan berbeda (undian di babak perempat final)," kata Meibom.

"Intinya, saya menyimpulkan bahwa pencapaian tim Denmark pada babak perempatfinal adalah hasil yang bisa diterima," kata dia lagi.

Pada sisi lain, Denmark juga menjadi satu-satunya tim yang mampu mencuri satu poin kemenangan dari China.

Poin tersebut berasal dari tunggal putra terbaik Denmark saat ini, Viktor Axelsen yang tampil memukau saat berhadapan dengan Chen Long, 21-11, 21-18.

Baca Juga: Piala Sudirman 2019 Tuntas, Indonesia Arahkan Fokus ke Kejuaraan Dunia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah tim terbaik pekan kedua Liga 1 2019 versi BolaSport.com. . Bagaimana pendapat kalian? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on