Kisah Atlet MMA Indonesia yang Gunakan Telepon Seluler untuk Dekati Perempuan

By Septian Tambunan - Minggu, 2 Juni 2019 | 15:29 WIB
Atlet ONE Championship asal Indonesia, Rudy Agustian. (ONE CHAMPIONSHIP)

"Jadi bikin kangen geng atau tongkrongan zaman dulu, di mana kami suka saling pinjam HP untuk berfoto," ujar atlet yang berlaga pada ONE: For Honor di Jakarta, Mei lalu.

Rekan senegara Rudy, Anthony Engelen, juga angkat bicara soal masa-masa penggunaan ponsel zaman dulu.

Baca Juga: Rika Ishige, Atlet ONE Championship Thailand yang Gemar Cosplay

Atlet yang akan bertanding dalam ajang ONE: Legendary Quest di Shanghai, Tiongkok ini mengaku melewatkan beberapa era kemajuan teknologi komunikasi.

ONE CHAMPIONSHIP
Atlet ONE Championship asal Indonesia, Anthony Engelen (kanan).

"Alat komunikasi pertama saya adalah telepon seluler, di mana saya melewatkan tren penggunaan pager pada zaman itu," kata Anthony Engelen.

"Saya dan teman-teman sekelas sudah langsung menggunakan telepon seluler."

"Kami semua menggunakan ponsel produk dari KPN, salah satu penyedia layanan seluler di Belanda."