Maman Akui Lini Belakang Persija Kedodoran Jelang Akhir Pertandingan

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 13 Juni 2019 | 17:18 WIB
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman setelah laga melawan Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Ci (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

"Dari depan, tengah, dan belakang harus lebih konsentrasi saja. Kami siap perbaiki semua," kata Maman Abdurrahman.

Baca Juga: Pelatih PSS Sleman Geram dengan Perubahan Jadwal Kontra Bhayangkara FC

Maman Abdurrahman melanjutkan bahwa faktor Persija Jakarta yang hanya memiliki tiga pemain di lini belakang juga berpengaruh.

Selain Maman Abdurrahman, Pasukan Ibu Kota cuma memiliki Steven Paulle dan Ryuji Utomo.

Sebenarnya, ada Hamra Hehanussa yang namanya dimasukan ke level senior setelah musim lalu memperkuat Persija Jakarta U-19.

Baca Juga: Ikut TC Timnas U-23 Indonesia Lagi, Satria Tama Siap Ulangi Kejayaan

Namun, adik kandung Rezaldi Hehanussa itu belum mendapatkan menit bermain di Liga 1 2019.

"Saya pikir itu berpengaruh juga karena kemarin padat sekali pertandingan dan kami hanya memiliki tiga pemain di belakang," kata Maman Abdurrahman.

"Sekarang kami ada Hamra Hehanussa. Saya lihat kualitasnya bagus di latihan, semoga dia bisa percaya diri dan berharap dia bisa mendapatkan menit bermain," tutup pemain berusia 37 tahun tersebut.