Anthony Ginting Disebut Pelatih Harus Kurangi Kesalahan Sendiri

By Delia Mustikasari - Senin, 17 Juni 2019 | 15:15 WIB
Anthony Sinisuka Ginting saat menjalani laga kontra Viktor Axelsen dalam duel penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 antara Indonesia kontra Denmark, Rabu (22/5/2019) (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Kemampuan teknik permainan pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, memang sudah tak diragukan lagi.

Anthony Sinisuka Ginting yang merupakan salah satu pemain asal klub SGS PLN Bandung ini telah membuktikan diri pada sejumlah turnamen level atas.

Akan tetapi, Anthony Sinisuka Ginting masih belum bisa tampil stabil sepanjang permainan dan membuat kesalahan sendiri.

Pelatih kepala tunggal putra nasional Indonesia, Hendry Saputra Kho, menilai bahwa konsistensi menjadi salah satu hal yang dibenahi dari Anthony.

Pemain ranking kedelapan dunia ini belum berhasil meraih gelar juara pada tahun ini.

Pada 2018, Anthony merebut dua gelar gelar juara pada Indonesia Masters 2018 Super 500 dan China Open 2018 Super 1000. Dia juga meraih medali perunggu pada Asian Games 2018 di Jakarta.

"Saya suka bilang sama Anthony, standard dan kualitas dia bagus banget. Jangan lihat dia kalah menangnya sekarang. Pada China Open 2018, banyak yang bilang dia tampil perfect, pemain masa depan, sekarang dia kalah jadi jelek? Tidak, dia bagus kok, tetapi ada kelemahannya, mati sendirinya masih banyak," ujar Hendry.

"Dia melakukan kesalahan yang tidak tepat waktunya pada angka-angka yang penting. Saya bilang, kamu harus lebih sabar, lebih ulet, lebih safe. Ini perlu, jadi kalau mengalami lagi, bisa digunakan senjatanya. Kalau sedang poin kritis, smes tipis, di-challenge hasilnya nol koma sekian ternyata out, itu sering terjadi," ucap Hendry.

Baca Juga: Super Ketat, Moto3 Hadirkan 12 Pemenang dalam 12 Race Terakhir