PSM Bisa Tanpa Wiljan Pluim Lawan Persija Jakarta di Makassar

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 21 Juli 2019 | 19:45 WIB
Pergerakan gelandang PSM Makassar, Wiljan Pluim diawasi dua pemain Madura United pada semifinal pertama Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, 30 Juni 2019. (TRIBUN TIMUR/DIWAN BOXY)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, belum bisa memastikan apakah akan menurunkan Wiljan Pluim atau tidak saat menjamu Persija Jakarta pada leg kedua final Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (28/7/2019).

Pasalnya, Wiljan Pluim dikabarkan masih mengalami cedera pembengkakan kaki seusai PSM Makassar berjumpa Persebaya Surabaya pada pekan lalu di Liga 1 2019.

Wiljan Pluim kabarnya harus beristirahat selama tiga pekan untuk menyembuhkan cederanya itu.

Namun bisa saja proses penyembuhan cedera Wiljan Pluim dipercepat dan langsung diturunkan ketika melawan Persija Jakarta pekan depan.

Darije Kalezic sempat mengatakan sebelum pertandingan bahwa Wiljan Pluim akan bertolak dari Makassar ke Jakarta pada Sabtu (20/7/2019).

Akan tetapi ternyata tidak ada nama pemain asal Belanda itu di dalam daftar susunan pemain PSM Makassar untuk melawan Persija Jakarta.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Open 2019 - Raih Gelar Juara, Chou Tien Chen Ukir Sejarah

"Kemarin saya bilang Wiljan Pluim akan latihan bersamaan dengan jam latihan kami di Jakarta," kata Darije Kalezic.

"Setelah latihan itu kami putuskan dia untuk tidak datang ke Jakarta," ucap pelatih berpaspor Belanda tersebut.

Meskipun tanpa Wiljan Pluim, Darije Kalezic tetap percaya diri dengan skuatnya saat ini.

Baca Juga: Bali United Vs PSS Sleman - Teco Senang Timnya Bermain di Kandang

Walaupun demikian pada pertandingan sore hari ini lini serang PSM Makassar tidak berjalan seperti semestinya.

"Saya juga bilang kemarin, kalau ada yang belum beres dengan Wiljan Pluim, saya tidak butuh dia," kata Darije Kalezic.

Pada pertandingan leg pertama, PSM Makassar menelan kekalahan 0-1 dari Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2019).

Baca Juga: Starting XI Juventus Vs Spurs - Kiper Veteran dan Ronaldo Starter

Gol semata wayang Macan Kemayoran dicetak oleh Ryuji Utomo pada menit ke-87 lewat tendangan kerasnya di dalam kotak penalti PSM Makassar.