MotoGP Republik Ceska 2019 - Quartararo Sudah Tak Rasakan Sakit Lagi

By Agung Kurniawan - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 14:20 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo dalam sebuah wawancara jelang MotoGP Republik Ceska 2019 (twitter.com/sepangracing)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mengaku dalam kondisi prima jelang MotoGP Republik Ceska 2019.

Sebelumnya, Fabio Quartararo harus menjalani operasi karena mengalami dislokasi bahu kiri pada bulan Juni lalu usai membalap di Mugello, Italia.

Namun hal itu tak menjadi penghalang bagi Fabio Quartararo untuk tetap tampil kompetitif dengan meraih beberapa hasil yang cukup mentereng.

Rider berjulukan El Diablo itu bahkan tampil cukup trengginas pada dua seri balapan beruntun, yakni di Catalunya dan Belanda.

Saat mengaspal di Catalunya, Quartararo berhasil menyabet podium kedua tepat di belakang pembalap Marc Marquez (Repsol Honda) yang menjadi pemenang.

Sementara pada balapan di Belanda, pembalap berkebangsaan Prancis itu berhasil membawa pulang tambahan 16 poin setelah finis di urutan ketiga.

Meski demikian, Fabio Quartararo gagal mempertahankan penampilan cemerlangnya saat balapan di Sachsenring, Jerman.

Dia harus pulang dengan tangan hampa karena gagal meraih poin setelah terjatuh dari motor yang menyebabkannya gagal finis.

Baca Juga: Bonek Sempat Boikot Tribune GBT, Ini Komentar Pelatih Persebaya

Memasuki MotoGP Republik Ceska 2019, Fabio Quartararo kini sudah tak lagi merasakan sakit pada bahunya.

Dia mengaku sudah hampir sepenuhnya pulih dan cukup siap untuk kembali memanaskan persaingan balapan di kelas utama pada paruh kedua musim 2019 ini.

"Saya hampir berada dalam kondisi 100 persen dan sudah tidak lagi mengalami banyak kendala dengan bahu," kata Quartararo dilansir BolaSport.com dari Petronas Yamaha SRT.

"Saya sudah tidak merasakan sakit pada bahu dan saya merasa cukup baik di kedua sesi latihan bebas pada hari pertama ini," lanjut Quartararo.

Baca Juga: Gelandang Muda Ajax Anggap Rumor Diincar Real Madrid Berlebihan

Penampilan Quartararo pada hari pertama GP Republik Ceska 2019 terbilang cukup kompetitif meski pada sesi latihan bebas 1 sempat tercecer di peringkat ke-18.

Akan tetapi, pembalap debutan ini mampu memperbaiki catatan waktunya saat  turun pada FP2 siang harinya.

Bahkan Fabio Quartararo mampu menggusur Marc Marquez sebagai pembalap tercepat pada saat-saat terakhir sesi.

El diablo berhasil mempertajam catatan waktunya melalui time attack yang berbuah manis dengan meraih 1 menit 55,802 detik.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 Mungkin Bakal Jadi Turnamen Terakhir bagi Yulfira/Jauza

Quartararo menutup paruh pertama MotoGP 2019 berada di peringkat kedelapan setelah dengan mengemas total 67 poin.

Dia ditempel ketat oleh Cal Crutchlow (LCR Honda) yang berada satu setrip di bawahnya yang juga mempunyai jumlah poin sama.

Pada hari ini, Sabtu (3/8/2019), para pembalap masih akan tampil pada dua sesi latihan bebas sebelum mereka bersaing pada babak kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2019.

Sementara sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2019 sendiri baru akan bergulir pada hari Minggu (4/8/2019) mulai pukul 19.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ingin beriklan efektif dengan harga solutif? Segera kunjungi website bit.ly/gridpaidpromote dan gunakan ”kode kupon” untuk mendapatkan harga spesial beriklan di ragam produk Instagram Grid Network. Caranya sangat mudah: 1. Kunjungi website bit.ly/gridpaidpromote 2. Pilih akun IG untuk Paid Promote 3. Lengkapi data-data yang dibutuhkan 4. Klik "lanjut", lalu pilih "tanpa login" 5. Lalu klik "gunakan kupon" dan masukann "kode kupon" 6. Klik "selesaikan pesanan" So? Tunggu apa lagi? Ayo segera beriklan di Grid Network! Periode promo 1 Agustus – 30 September 2019. Syarat dan ketentuan berlaku.

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on