Pembalap MotoGP Ini Enggan Disamakan dengan Cristiano Ronaldo

By Agung Kurniawan - Senin, 2 September 2019 | 18:05 WIB
Aksi pembalap KTM Tech3, Miguel Oliveira pada MotoGP Inggris 2019 (twitter.com/Tech3Racing)

"Dengan membandingkan saya dengan Ronaldo, saya dibandingkan dengan salah satu atlet terbaik dan terkenal di dunia," kata Oliveira, dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

Karena itu, Miguel Oliveira tak keberatan jika dirinya hanya dipandang sebagai atlet terkenal kedua dari Portugal setelah Cristiano Ronaldo.

"Jika saya menjadi atlet paling populer kedua dari Portugal, saya sama sekali tidak akan protes akan hal itu," ucap Miguel Oliveria mengakhiri.

Miguel Oliveira gagal membawa pulang poin pada balapan terakhirnya yang digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris belum lama ini.

Baca Juga: Daniel Ricciardo Sempat Tak Mau Ikut Balapan karena Kecelakaan Hubert

Rekan satu tim pembalap asal Malaysia yakni Hafizh Syahrin itu mengalami crash setelah ditubruk oleh pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco.

Atas insiden tersebut, Johann Zarco dijatuhi hukuman dengan turun tiga posisi saat start pada balapan MotoGP selanjutnya di Sirkuit Misano, San Marino.

Sementara pada tes resmi MotoGP 2019 yang digelar di tempat yang sama, Miguel Oliveira hanya mengikuti satu sesi pada hari pertama karena terjatuh dari motor dan cedera.

Usai tes resmi MotoGP 2019, Sirkuit Misano akan kembali diramaikan dengan seri balap ke-13 MotoGP 2019 akan bergulir pada 13-15 September mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat bertugas Sanchez.... . #intermilan #sanchez #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on