Gagal Gabung Klub Italia, Pemain Muda Malaysia Ini ke Liga Thailand

By Estu Santoso - Senin, 9 September 2019 | 18:30 WIB
Penyerang muda Malaysia, Zafuan Azeman saat diperkenalkan sebagai pemain asing anyar klub Liga Thailand 2, Angthong FC pada 8 September 2019. (FACEBOOK.COM/ANGTHONGFCOFFICIAL)

Sebelum bergabung dengan Angthong FC, Zafuan telah melakukan perjalanan ke Italia untuk mencoba peruntungannya dengan Venezia FC.

Venezia FC adalah klub kasta kedua Liga Italia atau Serie B.

Dia juga sempat menjalani trial untuk klub Liga Korea Selatan, Yangju Citizens FC, dan Bangkok United, salah satu klub Liga Thailand 1.

Meskipun gagal dipilih dalam trial itu, Zafuan tetap positif dan ingin menggunakan kesempatan dengan Angthong FC sebanyak mungkin.

Baca Juga: Eks Striker timnas Indonesia Budi Sudarsono ’Akui’ Jual Sepatu Bekas

”Meski main pada divisi tiga, itu tidak berarti saya dapat mudah dapat kesempatan main,” tutur Zafuan.

”Tentu saja, saya harus bersaing dengan rekan satu tim lainnya untuk meraih tempat pada skuad utama.”

”Saya pikir kompetisi pada Liga Thailand cukup kompetitif. Jadi ini adalah kesempatan saya untuk meningkatkan kinerja dan level permainan,” katanya.

Pada musim 2019, Angthong FC ada di posisi empat klasemen akhir Liga Thailand 3.

Mereka pun gagal promosi bahkan tak bertanding pada play-off promosi.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 – 2 Pilar Tim Liga 1 Bawa Negaranya Menang