Rekor Pertemuan PSG Vs Real Madrid - Bukan Kenangan Manis Tuan Rumah

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 18 September 2019 | 08:30 WIB
Duo penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe dan Neymar. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

Madrid mencetak 11 gol dalam delapan laga tersebut, lebih banyak dua gol dari PSG.

Terakhir kali mereka bertemu adalah pada babak 16 besar Liga Champions musim 2017-2018.

Saat itu Madrid berhasil menang 3-1 di kandang dan menang 2-1 saat tandang ke Prancis dengan total agregat gol 5-2.

Musim itu Los Merengues terus melaju hingga menjadi juara dengan mengalahkan Liverpool di partai puncak.

Dua musim sebelumnya, kejadian serupa juga terjadi.

Saat itu PSG dan Real Madrid sama-sama menghuni grup A seperti saat ini.

Kedua tim bermain imbang 0-0 di Paris dan Real Madrid menang 1-0 saat bermain di Spanyol.

Real Madrid kemudian juga jadi juara di akhir musim itu.

Empat kali bermain di kandang menjamu Real Madrid, PSG punya rekor satu menang, dua imbang, dan sekali kalah.

Baca Juga: Wonderkid Barcelona Masih Punya Semusim untuk Cetak Rekor Liga Champions