Hasil China Open 2019 - Greysia/Apri Melangkah ke Perempat Final

By Agustinus Rosario - Kamis, 19 September 2019 | 19:24 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, tampil pada babak pertama China Open 2019 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzou, China, Rabu (18/9/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Satu tempat pada babak perempat final China Open 2019 berhasil diamankan pasangan ganda putri nasional Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Duet Greysia Polii/Apriyani Rahayu menembus putaran delapan besar seusai mengalahkan wakil Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen, pada babak kedua, Kamis (19/9/2019).

Pasangan unggulan kelima ini mengatasi Fruergaard/Thygesen dengan skor 21-14, 15-21, 21-18 di lapangan 3 Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China.

Selain membawa mereka ke perempat final China Open 2019, kemenangan ini sekaligus mempertegas dominasi Greysia/Apriyani atas Fruergaard/Thygesen menjadi 5-0.

Kemenangan ini juga membuat skuad Merah Putih pada perempat final China Open 2019 untuk sementara bertambah menjadi empat wakil.

Jalannya pertandingan

Laga antara Greysia/Apriyani dan Fruergaard/Thygesen berlangsung ketat sejak awal gim pertama. Kedua pasangan terlibat aksi saling merebut angka yang membuat mereka berbagi skor 1-1 dan 2-2.

Di luar dugaan, Fruergaard/Thygesen yang belum pernah menang menghadapi Greysia/ Apriyani mampu unggul dua poin saat kedudukan 4-2. Untungnya, skor tersebut dapat segera kembali disamakan oleh pasangan Indonesia menjadi 4-4. 

Setelah itu, pertandingan menjadi milik pasangan Indonesia. Greysia/Apriyani sukses menggondol empat poin secara beruntun sehingga membuat mereka unggul 11-6 saat memasuki interval gim pertama.