Max Biaggi Nilai Performa Marc Marquez Saat Ini Tak Tertandingi

By Agustinus Rosario - Jumat, 27 September 2019 | 17:00 WIB
Marc Marquez dan Max Biaggi. (samsulngarifin )

BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Max Biaggi, menganggap bahwa saat ini tidak ada pembalap yang bisa menandingi performa Marc Marquez.

Marc Marquez mengalami musim yang luar biasa bersama dengan timnya, Repsol Honda pada MotoGP 2019.

Pembalap Spanyol ini sedang dalam jalur yang tepat untuk meraih gelar juara dunia untuk kali keempat dalam empat musim berturut-turut.

Hingga seri ke-14, Marquez sudah mengantongi keunggulan 98 poin dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati), dan berpeluang besar untuk menjadi kampiun MotoGP 2019 di Thailand.

Baca Juga: Barcelona Kembali Dirumorkan Akan Rekrut Raheem Sterling

Keunggulan ini tak lepas dari konsistensi performa yang ditunjukkan The Baby Alien yang telah menorehkan 8 kemenangan sepanjang musim ini.

Selain saat gagal finis di MotoGP Americas, Marquez pun tak pernah finis di luar posisi 2 besar.

Atas penampilan yang memukau tersebut, Marquez mendapat pujian bertubi-tubi, tak terkecuali dari seniornya di dunia balap motor.

Salah satu mantan pembalap yang juga memberikan sanjungan kepada Marquez adalah Max Biaggi.

Pria yang pernah menjadi rival Valentino Rossi ini meyakini bahwa saat ini tidak ada rider yang mampu menandingi kemampuan The Baby Alien.

"Marc tak bisa dibandingkan dengan siapa pun. Tidak ada rider lain yang bisa menjadi juara di musim perdananya," ujar Biaggi dikutip Bolasport.com dari Speedweek.

"Dia juga memenangi sepuluh race berturut-turut di musim 2014. Catatan itu bahkan tak pernah dibuat oleh pembalap di masa lampau," tuturnya menambahkan.

Sejak turun membalap di kelas utama alias MotoGP, Marquez memang hampir selalu menjadi kampiun di akhir musim.

Musim 2015 menjadi pengecualian karena dirinya kalah bersaing dengan sesama pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo, yang kala itu membalap untuk tim Yamaha.

Namun, Biaggi tidak sepakat bila keberhasilan Lorenzo tersebut dijadikan bukti bahwa Marquez bisa dikalahkan.

Baca Juga: Gagal Bersinar, Messi Baru Didikan Barcelona Terdampar di Liga Rumania

"Hingga Marc memutuskan untuk mundur dan melakukan sesuatu yang lain, saya rasa dia masih akan terus meraih kemenangan," kata Biaggi.

"Andrea Dovizioso dan Alex Rins mungkin berusaha untuk mengimbanginya. Namun saat ini yang terbaik adalah Marc."

"Dia membalap seperti seorang veteran, dengan kematangan yang mencengangkan. Marc telah menghiasi sejarah balap motor dunia dengan catatan yang unik," tandas pria yang kini berusia 48 tahun tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sehat selalu Bapak Jakob Oetama.... semoga Tuhan YME selalu beserta Bapak. Amin. . #jo88 #jakoboetama #kompasgramedia #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on