Hasil Final Indonesia Masters 2019 - Kalahkan Della/Rizki, Fadia/Ribka Raih Gelar Juara

By Agung Kurniawan - Minggu, 6 Oktober 2019 | 17:46 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, pda babak semifinal Indonesia Masters 2019 Super 100 di GOR Ken Arok, Malang, Sabtu (5/10/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, berhasil meraih gelar juara Indonesia Masters 2019 Super 100.

Dalam partai final Indonesia Masters 2019, pasangan muda Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto melawan seniornya Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta.

Secara mengejutkan, Fadia/Ribka justru berhasil menumbangkan Della/Rizky untuk meraih gelar juara Indonesia Masters 2019.

Dalam pertandingan di GOR Ken Arok, Malang, Minggu (6/9/2019), Fadia/Ribka mengalahkan Della/Rizki dengan skor akhir 23-21, 21-15 dalam tempo 38 menit.

Jalannya Pertandingan

Duet Fadia/Ribka langsung tampil menggebrak pada awal gim pertama usai meraih dua poin beruntun untuk unggula atas Della/Rizki.

Tak berselang lama, pertandingan kembali berjalan panas tatkala Della/Rizki kembali mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Fadia/Ribka berhasil merebut kembali momentum usai membukukan tiga poin beruntun untuk mulai membuat jarak dengan Della/Rizki dengan keunggulan 6-3.

Fadia/Ribka berhasil merebut interval pertama dengan keunggulan 11-6 setelah pukulan yang dilesakkan oleh Della Destiara Haris hanya mengarah keluar lapangan pertandingan.

Baca Juga: Marc Marquez Dapat Ucapan Selamat dari FC Barcelona Usai Jadi Juara Dunia

Selepas jeda interval, Fadia/Ribka kembali langsung tampil menggebrak dengan membukukan satu angka, tak berselang lama kemudian, Della/Rizki memberikan perlawanannya.

Empat poin beruntun mampu diraih oleh pasangan Della/Rizki untuk perlahan-lahan mendekati perolehan angka Fadia/Ribka.

Momentum sempat diraih oleh Della/Rizki di mana mereka mampu merapatkan margin poin hanya menjadi satu angka dengan skor 14-15.

Pertandingan kembali berjalan panas tatkala Della/Rizki mampu memaksa Fadia/Ribka melakoni masa setting point usai mampu menyamakan kedudukan menjadi 20-20.

Setelah berbagi angka satu kali, Fadia/Ribka berhasil menuntaskan perlawanan Della/Rizki pada gim pertama dengan keunggulan skor 23-21.

Baca Juga: Manny Pacquiao Tengah Dekati Floyd Mayweather untuk Laga Ulang

Kedua ganda putri tersebut kembali menampilkan pertandingan yang ketat pada awal gim kedua, di mana mereka saling berbagi angka sebanyak dua kali.

Momentum berhasil direbut oleh Della/Rizki di mana unggulan keempat Indonesia Masters 2019 tersebut unggul 4-2 atas Siti/Ribka.

Usaha Fadia/Ribka akhirnya membuahkan hasil tatkala mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 7-7, sebelum akhirnya mampu berbalik unggul dua poin.

Kedua pasangan ganda putri tersebut kembali berbagi angka sebelum akhirnya Fadia/Ribka berhasil merebut interval kedua dengan keunggulan 11-9 atas Della/Rizki.

Baca Juga: Marquez 'Si Raja Tega', Asapi Quartararo Meski Sudah Raih Gelar Juara MotoGP 2019

Selepas jeda, pertandingan kembali berjalan panas. Kedua pasangan ganda putri Indonesia itu silih berganti melancarkan serangannya.

Namun demikian, Fadia/Ribka tetap tampil solid dengan mencatatkan keunggulan lima poin atas Della/Rizki dengan skor 15-10.

Fadia/Ribka semakin nyaman tatkala mereka selalu unggul dalam perolehan angka atas Della/Rizki hingga gim kedua memasuki masa-masa akhir.

Fadia/Ribka berhasil merebut kemenangan pada gim kedua dengan skor akhir 21-15 atas Della/Rizki.

Titel juara yang diraih Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto menjadi satu-satunya titel juara yang diraih tuan rumah di Indonesia Masters 2019 Super 100.

Finalis tanah air lainnya, Adnan Maulana/Mychelle Crystine Bandaso (ganda campuran), harus gigit jari setelah kalah rubber game dari wakil China, Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-7 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on