Belum Bermain Kontra Persib, Persebaya Sudah Harus Dapat Tagihan

By Nezatullah Wachid Dewantara - Kamis, 17 Oktober 2019 | 21:00 WIB
Sebuah spanduk berisi kata-kata persaudaraan yang ditunjukan oleh Bonek saat laga Persebaya Surabaya melawan Persija, Sabtu (24/8/2019). (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya sudah harus membayar ganti rugi kepada manajemen Bali United jelang laga menghadapi Persib Bandung, ini alasannya.

Persebaya akan melakoni laga tandang menghadapi Persib di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar pada Jumat (18/10/2019).

Persebaya sudah harus menanggung tagihan dari manajemen Bali United meski belum melakoni laga di Stadion Dipta.

Tagihan tersebut datang dari pihak manajemen Bali United yang meminta ganti rugi kepada Persebaya.

Baca Juga: Denmark Open 2019 - Penyesalan Shesar karena Tampil Kurang Sabar

Baca Juga: Terseok-seok di Papan Bawah, Ini Kata Pemain Senior Persija Jakarta

Hal itu disebabkan oleh adanya beberapa fasilitas yang rusak di Stadion Dipta pascapertandingan final Elite Pro Academy Liga 1 U-20 2019.

Pertandingan tersebut mempertemukan Persebaya U-20 melawan Barito Putera U-20.

Laga tersebut pun berakhir dengan kemenangan Persebaya muda yang berhasil menundukkan Barito Putera U-20 lewat adu penalti dan merebut gelar juara Liga 1 U-20 2019.