MotoGP Australia 2019 - Marc Marquez Waspadai Pembalap Yamaha

By Agung Kurniawan - Rabu, 23 Oktober 2019 | 17:05 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada sesi balapan MotoGP Thailand 2019, Minggu (6/10/2019) (twitter.com/box_repsol)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, memperkirakan pembalap akan tampil kuat pada seri MotoGP Australia 2019 tak terkecuali Yamaha.

Marc Marquez akan berusaha mempertegas dominasinya pada MotoGP 2019 dengan menargetkan kemenangan pada balapan di Sirkuit Phillip Island, Australia akhir pekan ini.

Pembalap berjulukan The Baby Alien tersebut datang ke MotoGP Australia 2019 dengan mengantongi gelar juara kategori pembalap dan konstruktor.

Masih ada satu gelar lagi yang diincar oleh Marc Marquez dan Honda untuk mendapatkan Triple Crown, dengan merebut satu titel dari kategori tim.

Perjuangan Repsol Honda akan sulit, di mana mereka tengah tertinggal dari Ducati yang masih berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara tim MotoGP 2019.

Saat ini, skuat Borgo Panigale sudah mengemas 400 poin dan unggul 17 poin dari Repsol Honda di peringkat kedua klasemen sementara dengan 383 poin.

Kendati Sirkuit Phillip Island merupakan salah satu trek favoritnya, Marquez memperikaran jalannya balapan MotoGP Australia 2019 tidak akan mudah untuknya.

"Ini adalah salah satu trek favorit saya, saya sangat senang membalap di sini, terutama karena banyak tikungan kiri," ucap Marquez, dilansir dari laman Repsol Honda.

Baca Juga: Zainudin Amali Jadi Menpora, Kerja Cepat dan Diingatkan soal Sepak Bola