Pelatih Thailand Andalkan Video Pertandingan untuk Korek Kekuatan Timnas U-22 Indonesia

By Bayu Chandra - Selasa, 26 November 2019 | 14:30 WIB
Pelatih timnas Thailand, Akira Nishino. (TWITTER.COM/THAILEAGUE)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Thailand, Akira Nishino, mengatakan dirinya mencoba mencari tahu kekuatan timnas U-22 Indonesia dari video pertandingan.

Thailand akan menghadapi timnas U-22 Indonesia pada laga pertama babak penyisihan Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila,Filipina, Selasa (26/11/2019) pukul 15.00 WIB.

Menghadapi timnas U-22 Indonesia, pelatih Thailand, Akira Nishino, terus mencari tahu  pola permaian yang diterapkan oleh tim asuhan Indra Sjafri tersebut.

Akira Nishino pun mencari tahu kekuatan timnas U-22 Indonesia melalui video pertandingan terakhir yang dilalui tim asuhan Indra Sjafri sebelum tampil di SEA Games 2019.

Timnas U-22 Indonesia sempat menjalani beberapa laga uji coba internasional salah satunya melawan tim Iran sebanyak dua kali sebelum tampil di SEA Games 2019.

Baca Juga: Jelang Lawan Thailand, Timnas U-22 Indonesia Dapat Suntikan Moral

Dua pertandingan melawan Iran, timnas U-22 Indonesia berhasil meraih satu kemenangan 2-1 atas Iran ketika laga kedua yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/11/2019).

Ada pun pada laga pertama, timnas U-22 Indonesia terpaksa hanya sanggup bermain imbang 1-1 melawan Iran saat pertandingan digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Kemenangan 2-1 timnas U-22 Indonesia atas Iran itu pun mendapat perhatian serius dari pelatih Thailand, Akira Nishino.

Baca Juga: Evan Dimas Ingin Timnas U-22 Indonesia Main Tanpa Beban Saat Hadapi Thailand

Dikutip BolaSport.com dari laman Bangkok Post, Selasa (26/11/2019) Akira Nishino menambahkan bahwa ia belum melihat pasukan U-23 Indonesia beraksi.

Pelatih asal Jepang tersebut hanya mengandalkan video pertandingan yang dijalani timnas U-22 Indonesia.

Meski demikian, Akira Nishino optimistis skuat Gajah Perang muda mampu meraih kemenangan melawan timnas U-22 Indonesia.

Babak penyisihan Grup B SEA Games 2019 telah menggelar satu pertandingan penting  antara Vietnam melawan Brunei Darussalam.

Dalam pertandingan tersebut, Vietnam berhasil menang telak 6-0 atas Brunei Darussalam dan menempati peringkat pertama Grup B dengan raihan tiga poin.

"Saya hanya melihat beberapa video singkat dari pertandingan terakhir mereka, tetapi saya yakin kami akan mengambil tiga poin dari pertandingan pertama kami," ujar Akira Nishino menjelaskan.