Hasil Liga Inggris - Diwarnai Gol Cepat Menit ke-2, Man City Babat Arsenal di Kandang

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 16 Desember 2019 | 01:38 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol kedua Kevin De Bruyne yang dicetak ke gawang Arsenal pada laga di Stadion Emirates, Minggu (15/12/2019). (TWITTER.COM/MANCITY)

Pada babak kedua Arsenal mencoba untuk mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu usai peluit babak kedua dibunyikan.

Baca Juga: Juventus Siap Tangani Satu Penghalang Perpanjangan Kontrak Dybala

Arsenal justru kerap ditekan oleh serangan balik Manchester City yang membuat lini pertahanan tuan rumah bekerja keras hingga menit.

Sterling dan De Bruyne menjadi motor serangan Manchester City yang kerap membuat kerepotan lini belakang Arsenal hingga pertandingan berjalan memasuki menit ke-55.

Tim tamu memperoleh peluang untuk kembali unggul melalui Gabriel Jesus pada menit ke-61. Kesalahan dari Matteo Guendouzi dalam mengontrol bola dimanfaatkan oleh Gabriel Jesus untuk bergerak maju ke kotak penalti.

Sepakan kaki kirinya masih bisa digagalkan oleh Leno dari jarak dekat di dalam kotak penalti.

Baca Juga: Timnya Gagal Dapat Penalti, Gelandang Senior Barcelona Semprot VAR

Memasuki menit ke-75, The Citizens terus mengurung pertahanan Arsenal.

Meski tekanan terus bergulir ke kubu tuan rumah, Manchester City tidak mampu menambah gol hingga pertandingan babak kedua berakhir.

Manchester City tetap unggul 3-0 atas Arsenal hingga pertandingan berakhir.

Arsenal 0-3 Manchester City (-; Kevin De Bruyne 2', 40', Raheem Sterling 15')

Berikut BolaSport.com tampilkan susunan pemain Arsenal dan Manchester City:

Arsenal (4-2-3-1): 1-Bernd Leno; 15-Ainsley Maitlan-Niles, 5-Sokratis Papastathopoulos, 21-Calum Chambers, 31-Sead Kolasinac (77-Bukayo Saka 40'); 29-Matteo Guendouzi, 11-Lucas Torrerira (28-Joe Willock 81'); 19-Nicolas Pepe, 10-Mesut Oezil (32-Emile Smith-Rowe 59'), 35-Gabriel Martinelli; 14-Pierre-Emerick Aubameyang

Pelatih: Freddie Ljungberg

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 25-Fernandinho, 30-Nicolas Otamendi, 22-Benjamin Mendy (11-Oleksandr Zinchenko 85'); 8-Ilkay Guendogan (26-Riyad Mahrez 70'), 16-Rodrigo, 47-Phil Foden (20-Bernardo Silva 55'); 17-Kevin De Bruyne, 9-Gabriel Jesus, 7-Raheem Sterling

Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Paul Tierney

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih terbaik pilihan Bolasport.com. . Perlu dipertahankan PSIS? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on