Gelaran MotoGP Australia Bisa 'Mengungsi' ke Tempat Lain akibat Cuaca Buruk

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 2 Januari 2020 | 07:30 WIB
Ilustrasi balapan MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island. (DOK. MOTOGP)

Namun demikian, gagasan Dorna mendapat tentangan dari Australian Grand Prix Corporation (AGPC) sebagai penyelenggara balapan.

AGPC enggan memajukan jadwal MotoGP Australia ke awal tahun karena berdekatan dengan ajang Formula 1 GP Australia yang biasa digelar pada bulan Maret.

Sekadar informasi, AGPC juga merupakan pihak di balik gelaran balapan F1 di Melbourne yang telah menjadi seri pembuka kejuaraan sejak 1996.

Media otomotif berbahasa Jerman, Speedweek, menulis bahwa pemindahan venue bisa terjadi apabila kedua pihak tidak menemukan kata sepakat soal jadwal.

Baca Juga: Maaf, Yamaha Tak Perlu Meniru Honda dan Marc Marquez agar Sukses di MotoGP

Bend Motorsport Park di Adelaide disebut-sebut menjadi calon sirkuit baru yang akan menggantikan Phillip Island sebagai arena lomba MotoGP Australia.

Sirkuit Bend tergolong baru karena baru dibuka untuk pertama kali pada 2018. Kelayakan tampaknya juga bukan masalah karena Sirkuit Bend memiliki standar FIM kategori A.

Layout international circuit di Bend Motorsport Park memiliki panjang lintasan sejauh 4,945 kilometer dan memiliki 18 tikungan, lebih panjang ketimbang Phillip Island.

Lantaran letaknya lebih dekat ke garis khatulistiwa daripada Phillip Island (sekitar 700km ke arah barat laut), kondisi cuaca diyakini tidak akan menjadl masalah besar di Sirkuit Bend.

Baca Juga: Media Spanyol Buat Poling Pembalap MotoGP Terbaik 2019, Valentino Rossi Kalah dari Hafizh Syahrin