Ada Catatan Positif di Balik Kekalahan Man United dari Liverpool

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 20 Januari 2020 | 19:40 WIB
Proses terjadinya gol sundulan Virgil van Dijk ke gawang Manchester United pada laga pekan ke-23 Liga Inggris, Minggu (19/1/2020). (TWITTER.COM/A55KIKR)

BOLASPORT.COM - Kekalahan yang diderita dari Liverpool mencoba dinilai positif oleh salah satu pemain Manchester United.

Manchester United harus pulang tanpa meraih poin dalam lawatannya ke markas Liverpool di Stadion Anfield, Minggu (19/1/2020).

Pertandingan pekan ke-20 yang bertajuk North West Derby dimenangkan tuan rumah Liverpool dengan skor 2-0.

Gol dari Virgil van Dijk dan Mohamed Salah sudah membuat Manchester United takluk di tangan Liverpool.

Baca Juga: Kalah Kontra Liverpool, Solskjaer Fokus Buru Pemain di Bursa Transfer

Tim Setan Merah sempat tampil dominan daripada tim tuan rumah di babak kedua, tetapi kegagalan mencetak gol tidak mampu mengubah kondisi.

Kekalahan dari The Reds tentu disesali oleh sebagian besar pemain Man United.

Meski takluk dari Liverpool, gelandang bertahan senior Man United, Nemanja Matic, menilai masih ada catatan positif yang dapat dipetik dari kekalahan timnya.

"Di lapangan, kami merasa,'kami bermain, kami dapat mencetak gol, dan kami mampu menciptakan peluang," kata Nemanja Matic dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.