Charles Leclerc: Tahun 2020 Akan Sangat Penting bagi Ferrari

By Lariza Oky Adisty - Senin, 27 Januari 2020 | 05:20 WIB
Dua pembalap Ferrari, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel, saat konferensi pers prabalapan Formula 1 GP Singapura di Sirkuit Jalan Raya Marina Bay, 19 September 2019. (TWITTER.COM/SCUDERIAFERRARI)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, menilai kejuaraan dunia Formula 1 (F1) 2020 akan sangat penting menjelang perubahan peraturan balap pada tahun 2021.

Charles Leclerc pun berharap bisa meraih titel kampiun pada tahun ini alias F1 2020.

Sejarah mencatat, pembalap terakhir dari tim Ferrari yang mampu menjadi juara dunia ialah Kimi Raikkonen.

Baca Juga: Bos Mercedes Ibaratkan Formula E seperti Game Super Mario Kart

Driver asal Finlandia itu menyabet titel kampiun dunia pada tahun 2017.

Adapun gelar juara dunia konstruktor terakhir yang diraih tim Kuda Jingkrak terjadi pada tahun 2008.

Mengacu pada fakta-fakta tersebut, Leclerc berharap tahun ini Ferrari bisa meraih titel kampiun untuk bersaing dengan kompetitor utama mereka, Mercedes.

"Saya berharap bisa meraih titel kampiun dunia pada tahun 2020, tetapi saya tak akan keberatan seandainya harus menunggu hingga tahun 2021," kata Leclerc, dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Persaingan akan sulit dan tahun 2020 akan jadi tahun penting karena saat inilah semua tim berinvestasi, mengingat tahun 2021 akan ada pembatasan anggaran," ucap pembalap asal Monako itu.