RESMI - Barcelona Datangkan Penerus Sergio Busquets dari Palmeiras

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 1 Februari 2020 | 03:36 WIB
Gelandang tengah Palmeiras, Matheus Fernandes, resmi menjadi milik Barcelona. (TWITTER.COM/INFOSPORTES_)

BOLASPORT.COM - Barcelona sukses meraih kesepakatan dengan pemain tengah Palmeiras, Matheus Fernandes, jelang ditutupnya bursa transfer musim dingin 2020.

Jelang penutupan bursa transfer musim dingin pada 31 Januari 2020, Barcelona melakukan sejumlah pergerakan transfer.

Setelah sukses mencapai kesepakatan mendatangkan Franciso Trincao dari SC Braga, Barcelona juga berhasil merampungkan satu transfer pemain lainnya.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Barcelona dan Palmeiras mencapai kesepakatan untuk transfer Matheus Fernandes.

 Baca Juga: Gagal Gaet Giroud, Inter Milan Pertimbangkan Boyong Eks Juventus

Matheus Fernandes yang dapat berposisi sebagai gelandang tengah dan gelandang bertahan diboyong Barcelona senilai 7 juta euro (sekitar Rp 106 miliar) plus biaya tambahan 3 juta euro.

Pemain asal Brasil tersebut dikontrak selama 5 tahun dengan klausul pelepasan senilai 300 juta euro (sekitar).

Fernandes tidak akan langsung bergabung dengan Barcelona Januari tahun ini.

Fernandes baru akan menjadi bagian dari Barcelona per 1 Juli 2020, seperti Franciso Trincao.

Baca Juga: RESMI - Juventus Akhirnya Lepas Emre Can ke Borussia Dortmund

Pemain 21 tahun itu mengawali kariernya sebagai pesepak bola bersama Botafogo dan mengawali debutnya pada 2016 silam.

Selama dua musim bersama Botafogo, Fernandes mencatatkan 76 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak 2 gol dan mengemas 4 assist.

TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Gelandang bertahan milik Barcelona, Sergio Busquets.

Ia lalu diangkut oleh Palmeiras setaun lalu dan telah bermain sebanyak 11 pertandingan di Liga Brasil musim 2019-2020.

Pemain kelahiran Itaborai tersebut bisa menjadi penerus Sergio Busquets yang bermain sebagai jangkar di lini tengah Barcelona.

Fernandes begitu menonjol karena kualitas bertahannya di lini tengah dan kemampuannya untuk mengirimkan bola dari belakang.

Ia biasa bermain sebagai gelandang bertahan karena keahliannya yang sangat baik dalam duel perebutan bola, seperti sosok Busquets di Barcelona.