Lawan Sabah FA, Persebaya Surabaya Berpeluang Turunkan 2 Pilar Asing

By Bayu Chandra - Kamis, 6 Februari 2020 | 16:30 WIB
Makan Konate diperkenalkan oleh Persebaya Surabaya sebagai gelandang baru. (KOMPAS.COM/ SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Mustaqim, mengatakan bahwa Makan Konate dan David da Silva berpeluang dapat dimainkan secara bersamaan.

Persebaya Surabaya akan menghadapi Sabah FA pada laga uji coba yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (9/2/2020).

Tentu saja, Mustaqim menginginkan tim terbaik tampil dalam laga uji coba Persebaya Surabaya melawan Sabah FA akhir pekan nanti.

Dua pemain asing Persebaya Surabaya, Makan Konate dan David da Silva, disebut Mustaqim mulai menunjukkan performa bagus khususnya saat bermain bersama.

 

Mustaqim pun tidak segan memberikan pujian kepada Makan Konate dan David da Silva yang cepat beradaptasi dengan tim Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Giancarlo Rodrigues Alami Tekel Keras saat Laga Lawan Bhayangkara FC

"Latihan dua hari saja mereka sudah sedikit cune. Artinya merek benar-benar pemain berkualitas," kata Mustaqim dilansir BolaSport.com dari Surya Malang.

Mustaqim mengungkapkan kualitas dua pemain asingnya bisa dilihat dari sentuhan selama tiga hari latihan bersama tim.

Mustaqim menambahkan, pemain berkualitas bisa tahu bagaimana menahan bola dan melakukan passing ke rekannya.