Hasil Babak I - Ashley Young Bawa Inter Milan Unggul 1-0 atas Lazio

By Dwi Widijatmiko - Senin, 17 Februari 2020 | 03:39 WIB
Ilustrasi babak pertama pertandingan Liga Italia. ( ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Banyak berada di bawah tekanan Lazio, Inter Milan malah berhasil unggul lewat gol Ashley Young.

Inter Milan bertamu ke kandang Lazio pada pekan ke-24 Liga Italia, Minggu (16/2/2020) di Stadion Olimpico Roma.

Ini adalah duel antara tim peringkat tiga kontra peringkat dua klasemen Liga Italia yang hanya dipisahkan satu poin.

Baca Juga: Starting XI Lazio vs Inter Milan - Perang Formasi 3-5-2

Sejak kick-off, kedua tim mencoba tampil agresif dengan pressing tinggi.

Di menit ke-4, Inter Milan mendapatkan peluang pertama saat sundulan Diego Godin meneruskan sepak pojok Antonio Candreva masih melayang di atas gawang.

Sergej Milinkovic-Savic membalas dengan tembakan keras yang tak terjangkau kiper Daniele Padelli di menit ke-9.

Namun, bola tembakan kaki kanan Milinkovic-Savic itu hanya membentur tiang gawang.

Pada menit ke-14, Milinkovic-Savic kembali menghadirkan ancaman.

Sundulannya menyambut umpan silang Jony bisa diselamatkan Padelli.

Baca Juga: Dikenal sebagai Pelatih Juara, Robert Alberts Dipercaya Akan Bawa Persib Raih Trofi

Inter Milan melancarkan serangan balik berbahaya pada menit ke-18.

Akan tetapi, tembakan keras Romelu Lukaku bisa diblok oleh Thomas Strakosha.

Di pertengahan babak kedua, Lazio mendapatkan peluang beruntun.

Namun, tembakan Lucas Leiva dan Ciro Immobile masih belum menemui sasaran.

Lazio banyak menekan di sisa babak pertama dengan menghasilkan rangkaian sepak pojok.

Tetapi, malah Inter Milan yang berhasil membuka skor menjelang babak pertama berakhir.

Diawali serangan balik, tembakan Candreva bisa diblok Strakosha.

Baca Juga: Hasil Lengkap - Cetak 3 Gol dalam 12 Menit, Bayern Muenchen Kembali ke Puncak

Ashley Young berada di posisi yang tepat untuk melakukan penyelesaian.

Bola tembakannya sempat memantul di tanah sebelum masuk ke gawang, membuat Strakosha tidak bisa melakukan penyelamatan.

Babak pertama usai dengan Inter Milan unggul 1-0 atas Lazio.

Lazio vs Inter Milan 0-1 (Ashley Young 44')

Lazio (3-5-2): 1-Thomas Strakosha; 3-Luiz Felipe, 33-Francesco Acerbi, 26-Stefan Radu; 77-Adam Marusic, 21-Sergej Milinkovic-Savic, 6-Lucas Leiva, 10-Luis Alberto, 22-Jony; 17-Ciro Immobile, 20-Felipe Caicedo.

Inter Milan (3-5-2): 27-Daniele Padelli, 2-Diego Godin, 6-Stefan de Vrij; 37-Milan Skriniar; 87-Antonio Candreva, 8-Matias Vecino, 77-Marcelo Brozovic, 23-Nicolo Barella, 15-Ashley Young; 9-Romelu Lukaku, 10-Lautaro Martinez.