Liverpool Raih Laba, Van Dijk Bakal Jadi Bek Bergaji Termahal di Dunia

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 28 Februari 2020 | 23:15 WIB
Virgil van Dijk mencim trofi juara Liga Champions Liverpool. (TWITTER.COM/THEANFIELDWRAP)

Baca Juga: Juventus Siapkan Uang Gila-gilaan untuk Goda Van Dijk

Menurut Football Insider, Van Dijk masih memiliki tiga setengah tahun lagi dalam kontraknya, tetapi The Reds akan menawarkannya gaji 200.000 pounds (Rp3,6 miliar) per minggu untuk membuatnya tetap di Anfield.

Setelah menyetujui kontrak baru yang menguntungkan untuk Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino dalam 12 bulan terakhir, tampaknya adil bagi runner-up Ballon d'Or 2019 itu untuk mendapatkan kesepakatan serupa.

Baca Juga: Cegah Gabung Juventus, Liverpool Siapkan Kontrak Baru untuk Van Dijk

Dengan kenaikan gaji dari 125.000 pounds (Rp2,3 miliar) per minggu, Van Dijk bakal menjadi bek dengan bayaran tertinggi di dunia. 

Ia akan mengalahkan gaji bek termahal dunia, Harry Maguire, yang memiliki gaji 190.000 pounds (Rp3,5 miliar) per pekan di Manchester United.