Enggan Berandai-andai, Persebaya Serahkan Nasib Liga ke PSSI

By Rinaldy Azka Abdillah - Minggu, 5 April 2020 | 21:15 WIB
Sekretaris Tim Persebaya Surabaya, Ram Surahman. (TRIBUNMADURA.COM/KHOIRUL AMIN)

BOLASPORT.COM - Beberapa waktu lalu PSSI lewat surat edarannya resmi menunda kompetisi Shopee Liga 1 2020 karena pandemi virus corona di Indonesia.

Dalam surat tersebut, jika keadaan Indonesia tidak membaik hingga 29 Mei 2020, maka dipastikan Shopee Liga 1 2020 akan dihentikan secara permanen.

Karena hal tersebut, Persebaya enggan berandai-andai soal keberlangsungan kompetisi selanjutnya.

Sekretaris Persebaya, Ram Surahman, mengatakan bahwa pihaknya akan menyerahkan semuanya kepada PSSI.

Baca Juga: Dukungan Gelandang Persija Jakarta untuk Asisten Shin Tae-yong

"Soal kelanjutan liga, kami mengikuti saja. Kami tidak mau menebak-nebak. Yang pasti sejauh ini, apa yang menjadi keputusan PSSI dan PT LIB akan kami ikuti," katanya seperti dilansir Bolasport.com dari Suryamalang, Minggu (5/4/2020).

Ram juga mengatakan bahwa pihaknya tidak akan memaksa untuk meminta agar kompetisi diteruskan.

Dengan memegang teguh prinsip kemanusiaan, Persebaya akan memilih jalan agar para pemain dan yang lainnya terjaga kesehatan dan keselamatannya.

"Prinsipnya, Persebaya menempatkan keselamatan dan kesehatan di atas segalanya, jadi kami tidak akan memaksa untuk ini dan itu," ucapnya.