Imbas Virus Corona, US Open 2020 Tak Pikirkan Opsi Tanpa Penonton

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 17 April 2020 | 11:05 WIB
Petenis tunggal putra Spanyol, Rafael Nadal, mengangkat trofi US Open 2019 yang dia raih usah mengalahkan Daniil Medvedev, 7-5, 6-3, 5-7, 4-6, 6-4, pada laga final di Stadion Arthur Ashe, New York, Amerika Serikat, Minggu (8/9/2019) malam waktu setempat. (US OPEN)

Namun, opsi menyelenggarakan turnamen tanpa penonton sepertinya tidak akan diambil.

Baca Juga: Bagi Jorge Lorenzo, Buah dari Ducati dan Honda Hanyalah Kecewaan

"Menggelar turnamen tanpa penonton? Sepertinya itu tidak akan terjadi," ujar Dowse.

"Itu bukan semangat yang sebenarnya dalam merayakan tenis. Kami betul-betul tidak melihat hal tersebut sebagai opsi."

"Kecuali, para pakar kesehatan bisa membuktikan bahwa menggelar turnamen tanpa fans adalah hal yang aman, mungkin kami akan memikirkan opsi tersebut," kata Dowse menambahkan.

Tahun lalu, Rafael Nadal (Spanyol) dan Bianca Andreescu (Kanada) keluar sebagai juara US Open.

Nadal naik podium kampiun setelah mengalahkan Daniil Medvedev (Rusia) melalui laga menegangkan sepanjang lima set dengan skor 7-5, 6-3, 5-7, 4-6, 6-4.

Sementara itu, Andreescu menundukkan wakil tuan rumah, Serena Williams, dua set langsung dengan skor 6-3, 7-5.

Baca Juga: Lorenzo ungkap Rossi seperti Maradona hingga Bahagia Bisa Kalahkan Pedrosa, Stoner, dan Marquez