Van Dijk atau Kompany? Ini Bek yang Lebih Baik Menurut James Milner

By Adi Nugroho - Sabtu, 2 Mei 2020 | 21:45 WIB
Pemain Liverpool, James Milner. (TWITTER.COM/ANFIELDEDITION)

"Mereka berdua adalah pemain hebat," ujar Milner.

"Anda melihat tim yang sukses itu selalu dimulai dari tengah dan para pemimpin di belakang, dan juga betapa pentingnya pertahanan."

"Vinny (Kompany), sungguh pemain yang sulit dipercaya. Bagaimana dia menjalani tugasnya, dia memang terganggu masalah cedera, namun apa yang telah ia lakukan yang tidak dilihat siapa pun, itu luar biasa."

Baca Juga: 9 Tahun Bermain Bersama, Marcelo Enggan Sebut Ronaldo Lebih Baik dari Messi

TWITTER.COM/SPORTWERELD_BE
James Milner (Kanan) dan Vincent Kompany saat masih sama-sama bermain untuk Manchester City.

"Dia akan mempertaruhkan segalanya. Seorang pemimpin yang sangat hebat, seorang kapten hebat dengan begitu banyak kualitas di sisi itu, dan memang demikian, salah satu pemain bertahan terbaik di Liga Inggris."

Baca Juga: Football Family Eps 3 - Keluarga Nirina Zubir Kalahkan Telak Keluarga Marcel Siahaan

"Virgil mungkin agak berbeda. Mungkin sedikit lebih 'Rolls Royce', jika Anda suka, dan dia tidak terlalu banyak membuat tekel," kata Milner soal Van Dijk.

"Dia selalu berada di tempat yang tepat dan bisa memindahkan bola dengan baik."