Satu Alasan Mengapa Trent Alexander-Arnold Tak Akan Menangi Ballon d'Or

By Adi Nugroho - Rabu, 10 Juni 2020 | 19:00 WIB
Bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold, merayakan golnya pada laga melawan Leicester City. (TWITTER.COM/SAMUELLFC)

BOLASPORT.COM - Meski tampil bagus dalam beberapa tahun terakhir, Trent Alexander-Arnold tak akan mampu memenangi Ballon d'Or kata legenda Liverpool, Danny Murphy.

Trent Alexander-Arnold telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bek sayap terbaik di Eropa.

Legenda sepak bola Brasil, Cafu, pun mengakui kualitasnya dengan mengatakan bahwa Trent Alexander-Arnold adalah pemain sensasional.

Saking terkesannya pada Alexander-Arnold, Cafu sampai mengatakan kalau pemain berusia 21 tahun itu akan memenangi penghargaan individu tertinggi terbesar di sepak bola, Ballon d'Or.

Baca Juga: Membela Barito Putera Sejak 2013, Dua Pemain Ini Jadi Paling Loyal

"Dia (Arnold) pemain sensasional dengan bakat yang jarang ditemukan di pemain lain," kata Cafu seperti dikutip BolaSport.com dari Football365.

"Jika bisa tampil konsisten, dia akan dianggap sebagai salah satu pemain terbaik di dunia."

"Dia memiliki potensi untuk memenangi penghargaan seperti Ballon d'Or," ucap Cafu menambahkan.

Baca Juga: Semua Pemain Porto Bantah Jose Mourinho Saat Depak Man United di Liga Champions 2004

Benar saja jika Cafu bicara seperti itu sebab Alexander-Arnold memang tampil luar biasa bersama Liverpool beberapa tahun belakangan.