Gerakan MILO Aktiv Indonesia untuk Jaga Jarak Fisik dan Kurangi Penyebaran Covid-19

By Delia Mustikasari - Selasa, 16 Juni 2020 | 16:20 WIB
Milo Football Championship 2019 regional Jakarta di Lapangan Banteng, Jakarta, Sabtu (2/3/2019). (MUHAMAMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nestlé MILO menghadirkan gerakan MILO ACTIV Indonesia untuk #GenerasiSehat&Aktif.

Gerakan ini mulai diadakan pada 13 Juni sebagai bentuk dukungan terhadap anjuran pemerintah untuk menjaga jarak fisik dan tetap beraktivitas di rumah demi mengurangi penyebaran COVID-19.

Keluarga Indonesia dapat mengikuti kegiatan ini melalui akun media sosial MILO Indonesia
(Instagram dan Facebook @miloindonesia) atau Vidio.com.

Baca Juga: Koleksi Jam Tangan Conor McGregor Nilainya Capai Rp 122 Triliun

Peluncuran gerakan MILO ACTIV Indonesia merupakan wujud komitmen Nestlé MILO terhadap pembangunan generasi masa depan Indonesia yang lebih sehat dan aktif.

Melalui gerakan ini, Nestlé MILO mengajak anak Indonesia untuk berpartisipasi melalui berbagai program olahraga seperti School Sports Development Program, MILO Jakarta International 10K, MILO Football Championship, dan Tantangan Juara MILO.

"Selama lebih dari empat dekade, Nestlé MILO terus menginspirasi dan mengajak anak
Indonesia menerapkan gaya hidup sehat dan aktif melalui berbagai program olahraga," kata Business Executive Officer Beverages Business Unit Nestlé Indonesia Mirna Tri Handayani.

"Kami percaya bahwa olahraga tidak hanya memberikan manfaat jasmani. Tetapi juga mengajarkan nilai-nilai terbaik dalam kehidupan melalui MILO ACTIV Indonesia," ucap Mirna dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.

Mirna berharap dengan hadirnya berbagai kegiatan olahraga bagi anak usia Sekolah Dasar, dapat memberikan akses bagi anak Indonesia memperoleh nutrisi yang mendukung mereka dalam menjalani keseharian.

Baca Juga: Perjalanan Mike Tyson Jadi Mualaf, dari Hidup Glamor hingga Bangkrut